Husna Rahmayunita
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon melakukan selebrasi usai bertanding melawan ganda putra China Ou Xuan Yi dan Zhang Nan pada babak perempat final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (190/7/2019). Pasangan Kevin/Marcus melenggang ke babak semifinal setelah mengalahkan pasangan Ou/Zhan dengan skor 21-12, 21-16. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/ama.

Bolatimes.com - Jadwal Denmark Open 2022 hari ini, Jumat (21/10/2022) memainkan pertandingan perempat final. Lima wakil Indonesia akan bertanding, termasuk pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Marcus/Kevin atau pasangan Minions akan melakoni duel merah putih melawan kompatriotnya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin untuk memperebutkan tiket ke semifinal Denmark Open 2022.

Sementara tiga wakil Indonesia lain yang juga berlaga di babak perempat final turnamen BWF Super 750 tersebut yakni: ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan tunggal putra Jonatan Christie.

Mengutip laman resmi BWF, dua wakil Indonesia akan bertandig di Lapangan 1. Sementara sisanya 3 wakil Indonesia diagendakan bermain di Court 2.

Apriyani/Fadi akan mengawali perjuangan wakil Indonesia di babak perempat final ini. Ranking tujuh dunia itu akan turun di Lapangan 1 dan bermain di laga ketiga, menghadapi unggulan 3 asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Wakil Merah Putih lain yang turun di Lapangan 1 adalah tunggal putra Jonatan Christie. Pemain unggulan 8 itu akan menantang unggulan 4 asal Malaysia, Lee ii Jia.

Sementara di Lapangan 2, akan tersaji duel sesama ganda putra Indonesia. Pasangan unggulan 3, Marcus/Kevin, menghadapi juniornya, Leo/Daniel yang kerap dijuluki The Babies.

Setelah itu, akan tampil ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ganda unggulan 5 itu akan menghadapi wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Berikut jadwal Denmark Open 2022, Kamis (20/10/2022) WIB:

Lapangan 1, mulai pukul 17.00 WIB

Main ke-3: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)

Main ke-8: Jonatan Christie (Indonesia) vs Lee Zii Jia (Malaysia)

Lapangan 2, mulai pukul 17.00 WIB

Main ke-6: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)

Main ke-7: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

(Suara.com/Reky Kalumata)

Load More