Bolatimes.com - Anthony Sinisuka Ginting mengaku kecewa setelah gagal menyumbang poin kemenangan bagi tim Indonesia saat menghadapi Kunlavut Vitidsarn pada babak penyisihan Grup A Piala Thomas di Bangkok, Thailand, Senin.
Tampil pada partai pembuka, Ginting harus mengakui keuletan wakil tuan rumah lewat rubber game 12-21, 21-15, 9-21 yang dicatatkan setelah berlaga selam 72 menit.
"Yang pasti sedih ya karena tadi tidak bisa menyumbang satu poin kemenangan buat tim, padahal itu penting. Hari ini memang cukup ketat, sulit dapat poin dari Kunlavut. Dia juga jarang membuat kesalahan," kata Ginting soal pertandingannya di Impact Arena Bangkok.
Pebulu tangkis peringkat kelima kalah di gim pertama karena menang angin, sementara Kunlavut mendapat kemudahan dari kondisi di arena dan leluasa mengatur ritme pertandingan.
Kunlavut yang diuntungkan dengan kondisi angin, memberikan beragam pukulan yang membuat Ginting kewalahan dan sulit menggandakan perolehan poin.
Namun pada gim kedua, giliran Ginting yang berbalik unggul dan diuntungkan dengan kondisi angin. Alhasil ia pun sukses membuat Kunlavut tertekan dan di bawah kendali permainan.
Kondisi angin rupanya masih menjadi penentu perolehan poin kedua pemain. Ginting kembali kesulitan di interval awal gim ketiga sehingga poinnya tertinggal terlalu jauh yaitu 4-11.
Saat masuk interval kedua, sudah terlalu sulit bagi Ginting untuk mengejar dan ia pun dipaksa menyerah pada perjumpaan ketiga mereka.
"Sebenarnya di gim ketiga saya sempat kalah angin, tapi poin sebelum interval sudah agak jauh sehingga untuk mengejarnya sulit. Saya juga sempat pakai strategi di gim kedua, perbanyak reli, tapi tetap Kunlavut sulit ditembus," Ginting menceritakan.
Dengan hasil yang kurang menggembirakan hari ini, Ginting berharap rekan satu tim lainnya bisa memperbaiki kesalahannya dan memboyong kemenangan bagi Indonesia atas Thailand.
"Semoga teman-teman yang lain bisa kasih yang terbaik," kata Ginting singkat.
(Antara)
Berita Terkait
-
Update Ranking Terbaru BWF: Fajar/Rian Masih Adem di Puncak, Ginting Tempel Axelsen
-
Anthony Sinisuka Ginting Lolos ke Final Indonesia Open 2023, Jokowi Doakan Bisa Bungkam Viktor Axelsen
-
Hasil Indonesia Open 2023: Pecundangi Li Shi Feng, Anthony Sinisuka Ginting Melaju ke Final
-
Jadwal Indonesia Open 2023 Hari Ini: 11 Wakil Tuan Rumah Tampil, Ada Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Ginting
-
Jadwal Final Singapore Open 2023: Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia, Anthony Ginting Ditantang Anders Antonsen
-
Hasil Piala Sudirman 2023: Dikalahkan China 3-0, Indonesia Tersingkir di Perempat Final
-
Susunan Pemain China vs Indonesia di Perempat Final Piala Sudirman 2023, Anthony Ginting dan Fajar/Rian Tampil
-
Link Live Streaming Indonesia vs Kanada Piala Sudirman 2023 Hari Ini
-
Jadwal Lengkap Piala Sudirman 2023, Indonesia Hadapi Kanada di Laga Perdana
-
Juara Badminton Asia Championships 2023, Ini 3 Rekor yang Diukir Anthony Sinisuka Ginting
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat