Husna Rahmayunita
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie saat tampil di Piala Thomas dan Uber 2021 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark. [BWF/Badminton Photo/Raphael Sachetat]

Bolatimes.com - Sebanyak lima wakil Indonesia lolos ke semifinal Badminton Asia Championship (BAC) 2022 atau Kejuaraan Asia 2022 setelah menang atas wakil masing-masing, Jumat (29/4/2022). Termasuk dua tunggal putra Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Selain itu ada ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan serta ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Semifinal Kejuaraan Asia 2022 dijadwalkan bergulir di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Sabtu (30/4/2022) mulai pukul 12.00 WIB. Pertandingan disiarkan langsung di TVRI dan Mola TV.

Baca Juga:
Ungguli De Bruyne, Mohamed Salah Raih Penghargaan Pemain Terbaik Liga Inggris 2021/22

Dengan lima wakil lolos ke semifinal, Indonesia memastikan dua tiket final Kejuaraan Asia masing-masing dari sektor tunggal putra dan ganda putra.

Jonatan Christie akan menghadapi kompatriotnya Chico Aura Dwi Wardoyo di semifinal. Sedangkan Fajar/Alfian akan melawan Pram/Yere.

Dua derbi Merah Putih akan menjadi tontonan menarik. Pemenang laga tersebut dipastikan lolos ke final dan berpeluang merebut medali emas.

Baca Juga:
Pep Guardiola Berharap Kesuburan Man City Berlanjut saat Hadapi Leeds United

Sementara itu, ganda campuran Praveen/Melati akan diuji melawan unggulan China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong di babak semifinal.

Praven/Melati akan menghadapi peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 demi mendapatkan tiket final Kejuaraan Asia 2022.

Berikut jadwal wakil Indonesia di semifinal Kejuaraan Asia 2022, Sabtu (30/4/2022).

Baca Juga:
Thomas Doll akan Bawa 4 Asisten Sendiri, Persija Jakarta Mengizinkan

Lapangan 1

Main ke-1: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1)

Lapangan 2

Baca Juga:
Suporter Lantunkan Yel-yel Namanya di Anfield, Ibrahima Konate Terharu

Main ke-3: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Jonatan Christie (4)

Main ke-5: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

*tulisan bercetak tebal merupakan wakil Indonesia

Load More