Irwan Febri Rialdi
Atlit bola voli putri Italia Elena Pietrini melancarkan smash dan dihadang para pemain Komite Olimpiade Rusia (ROC) Irina Voronkova, Irina Fetisova dan Natalya Goncharova dalam laga babak penyisihan pool B Bola Voli Putri Olimpiade Tokyo 2020, di Ariake Arena, Tokyo, Jepang, Minggu (25/7/2021), Italia berhasil mengalahkan ROC 3-0 (25-23, 25-19, dan 25-14). ANTARA FOTO/Reuters--Carlos Garcia Rawlins/hp.

Bolatimes.com - Setelah FIFA, kini giliran Federasi Bola Voli Internasional (FIVB) mengumumkan larangan berkompetisi kepada atlet Rusia dan Belarus di seluruh ajang internasional sebagai protes invasi Rusia ke Ukraina.

Keputusan tersebut diambil setelah sebelumnya FIVB juga resmi membatalkan Kejuaraan Dunia Voli Putra 2022 yang dijadwalkan digelar di Rusia.

“Setelah keputusan FIVB yang mencoret event resmi di Rusia, Dewan Administrasi FIVB juga mengonfirmasi bahwa tim nasional, klub, ofisial, atlet voli Rusia dan Belarus tidak diperkenankan berpartisipasi dalam ajang internasional maupun kontinental hingga pemberitahuan lebih lanjut,” demikian pernyataan resmi FIVB melalui Twitter resminya @volleyballworld.

Baca Juga:
Hasil Piala FA: Tottenham Hotspur Disingkirkan Tim Kasta Kedua, Middlesbrough

FIVB juga menyatakan prihatin dengan perang yang masih berlangsung di Ukraina, serta menyatakan dukungan mereka untuk keselamatan rakyat Ukraina.

FIVB mengikuti langkah federasi olahraga lainnya yang telah lebih dulu mencoret Rusia sebagai tuan rumah kejuaraan internasional.

Federasi Bulu Tangkis Internasional (BWF) sebelumnya telah mengeluarkan larangan bagi pebulu tangkis dari Rusia dan Belarus untuk bertanding di seluruh ajang internasional mulai pekan depan.

Baca Juga:
Kalah dari Persib Bandung, Pelatih Persija Beri Selamat dengan Kalimat Satire

Keputusan tersebut diambil setelah sebelumnya Komite Olimpiade Internasional (IOC) meminta seluruh federasi olahraga internasional untuk membatalkan agenda kejuaraan yang dijadwalkan di Rusia dan Belarus.

FIFA dan UEFA pada hari ini juga mengeluarkan larangan berkompetisi kepada Rusia dari semua ajang internasional, termasuk Piala Dunia 2022.

“FIFA dan UEFA hari ini telah memutuskan bersama bahwa semua tim Rusia, baik tim perwakilan nasional maupun klub, akan ditangguhkan dari partisipasi dalam kompetisi FIFA dan UEFA hingga pemberitahuan lebih lanjut," kata UEFA.

Baca Juga:
Dalih Pelatih Persija Jakarta usai Dibungkam Persib Bandung 0-2

(Antara)

Load More