Bolatimes.com - Sirkuit Mandalika bakal menjadi tuan rumah ajang balap Kejuaraan Dunia Superbike atau World Superbike 2021. Lalu, bagaimana profil lintasan Sirkuit Mandalika?
Sirkuit yang memiliki nama resmi Pertamina Mandalika International Street Circuit ini memiliki panjang lintasan 4,31 km. Terdapat total 17 tikungan di Sirkuit Mandalika.
Pada awalnya, Sirkuit Mandalika direncanakan memiliki panjang sekitar 4.32 km dengan 19 tikungan. Namun, desainnya diperpendek menjadi 17 tikungan.
Baca Juga:
Liverpool Dibantai West Ham, Tingkah Alex Oxlade-Chamberlain Bikin Kesal
Dalam waktu dekat, Sirkuit Mandalika bakal menggelar seri penutup World Superbike 2021 pada 19-21 November 2021.
Seperti informasi yang didapat dari laman resmi WSBK, Sirkuit Mandalika bakal masuk dalam seri ke-13 WSBK 2021 yang bertajuk Pirelli Indonesian Round.
Sirkuit yang terletak di Desa Kuta, Lombok tengah, Nusa Tenggara Barat, ini memiliki sejumlah keunggulan. Pertama, ia terletak di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika (KEK Mandalika).
Baca Juga:
10 Fakta Andriy Shevchenko, Legenda AC Milan yang Resmi Jadi Pelatih Genoa
Salah satu keunggulannya yakni karena Sirkuit Mandalika dibangun di salah satu dari empat destinasi unggulan.
Di antaranya yakni Labuan Bajo, Likupang, Mandalika, dan Danau Toba. Mandalika dirasa menjadi lokasi paling strategis untuk membangun sirkuit.
Sebab, Labuan Bajo tak memiliki tanah yang memadai, sementara Likupang adalah lokasi yang lebih banyak pantainya. Adapun Danau Toba memiliki keunggulan di budaya.
Baca Juga:
Hasil Lengkap Hylo German Open 2021: Indonesia Hanya Bawa Pulang 1 Gelar
Sirkuit Mandalika nantinya akan dihiasi dengan panorama lautan Lombok yang sudah populer akan keindahannya.
Hal inilah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan, termasuk memanjakan pembalap dan penonton yang hadir di sirkuit tersebut.
Tak hanya itu, aspal Sirkuit Mandalika juga disebut-sebut sebagai salah satu aspal terbaik di dunia saat ini.
Baca Juga:
Bungkam Liverpool, Pelatih West Ham Optimis Finis 4 Besar Liga Inggris
Sebab, lintasan Sirkuit Mandalika menggunakan teknologi aspal terbaru, yaitu Stone Mastic Asphalt (SMA).
Selain itu pula, Sirkuit Mandalika nantinya akan dilengkapi dengan 40 garasi. Sirkuit bertaraf internasional ini juga akan memiliki kapasitas hingga 200.000 penonton.
Dengan rincian, 50.000 penonton duduk, 138 penonton berdiri, dan 7.700 penonton di area VIP.
Balapan World Superbike 2021 itu bakal digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit pada 19 hingga 21 November 2021.
Selama tiga hari jadwal World Superbike 2021 itu, sejumlah sesi akan tersaji. Salah satunya ialah sesi free practice alias latihan bebas.
Sementara itu, ajang balapan World Superbike 2021 di Circuit Mandalika bakal berlangsung selama dua hari, yakni pada Sabtu (20/11/2021) dan Minggu (21/11/2021).
Tentu, ketiga mantan pembalap MotoGP ini bakal menambah keseruan ajang balapan World Superbike 2021.
Sebagai informasi, Indonesia yang untuk kali pertama menggelar ajang Superbike 2021 ini bakal menjadi balapan seri ke-13 pada musim ini.
Berita Terkait
-
Jalani Debut, Pembalap Indonesia Rheza Danica Raih Podium Tertinggi di Kejurnas Mandalika Racing
-
Sirkuit Mandalika Siap Gelar WSBK hingga MotoGP 2023
-
Hasil Superpole Race WSBK Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika: Toprak Razgatlioglu Di Puncak, Jonathan Rea Posisi Dua
-
Erick Thohir Ungkap Jadwal MotoGP 2023 di Sirkuit Mandalika
-
Dikabarkan Pensiun usai Kecelakaan di Mandalika, Ini 5 Pembalap yang Cocok Gantikan Marc Marquez di Repsol Honda
-
Sepekan Berlalu, Pihak MotoGP Susah Move On dari Indonesia
-
Wajib Tahu, Ini Asal Usul Nama Sirkuit Mandalika
-
Fabio Quartararo Ketawa Ngakak Dapat Julukan Baru di Lombok, Dipanggil 'Mas MotoGP'
-
Efek Jatuh di Sirkuit Mandalika, Penyakit Mata Marc Marquez Kambuh
-
Joan Mir Ingin MotoGP Mandalika Berlangsung 40 Lap, Ada Apa?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat