Bolatimes.com - Pasangan Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto diminta sang pelatih Ganda Putra Pelatnas PBSI, Herry Iman Pierngadi untuk mengurangi intensitas di media sosial (medsos).
Herry mensinyalir aktivitas di dunia maya turut menyumbang andil menurunnya performa Fajar/Rian dalam beberapa turnamen terakhir.
Sebagaimana diketahui, Fajar/Rian tampil jeblok saat mengikuti tiga tur Asia. Antara lain Indonesia Open, Japan Open, dan Thailand Open 2019.
Baca Juga:
Siaran Langsung dan Link Streaming Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-15
Di Indonesia Open 2019, Fajar/Rian terhenti di perempat final oleh wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. dengan skor 19-21 dan 12-21.
Pada ajang Japan Open 2019, mereka tersingkir di babak kedua lantaran gagal meladeni perlawanan wakil Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol.
Sedangkan saat berlaga di Thailand Open pekan lalu, peringkat tujuh dunia itu terhenti di babak kedua dari pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dengan skor 17-21 dan 19-21.
Baca Juga:
Zaha Diistirahatkan Jelang Laga Perdana Crystal Palace, Ini Alasannya
Sang pelatih menyebut mentalitas menjadi kendala utama turunnya performa Fajar/Rian di tiga tur Asia.
Mereka, kata Herry, belum mampu meredam tekanan sebagai pasangan ganda putra masa depan Indonesia.
Baca Juga:
Naik ke Meja Operasi, Sane Terancam Absen di Laga Perdana Liga Inggris
"Mereka mungkin belum kuat saat terlalu diharapkan cepat (menjadi pasangan penerus). Mereka tertekan. Pemikiran itu harus segera diubah," ujar Herry saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (8/8/2019).
"Fajar/Rian ini sejatinya punya potensi. Tadinya mereka bisa mendekati level Kevin (Sanjaya Sukamuljo/Marcus (Fernaldi Gideon). Tapi belakangan menurun, jadi harus kontrol emosi dan melawan diri sendiri," sambungnya.
Demi meringankan beban sang atlet, Herry merekomendasikan Fajar/Rian untuk menutup sementara akun medsos mereka, yang disebutnya kerap jadi penyebab stres para pemain.
Baca Juga:
Kepoin Liana Tasno, Bidadari PSIM yang Pernah Dicium Pemain Sampai Dibully
"Tutup saja media sosial. Jangan main Instagram, Facebook. Jangan main sosial media lah. Kerena ada orang yang (yang kalau dihujat) bisa cepat melupakan, tapi ada juga yang tidak," beber pelatih berjuluk Naga Api.
Berita Terkait
-
Gugur di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023, Fajar/Rian Akui Tak Bermain Bagus
-
Jadwal Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023 Hari Ini: Fajar/Rian Lawan Duo Taiwan
-
Update Ranking Terbaru BWF: Fajar/Rian Masih Adem di Puncak, Ginting Tempel Axelsen
-
Fajar/Rian Gugur di Australian Open 2023, Coach Naga Api Soroti Permainan Monoton
-
Hasil Japan Open 2023: Tak Berdaya, Fajar/Rian Kalah Lee Yang/Wang Chi Lin di Babak Semifinal
-
Jadwal Semifinal Japan Open 2023: Indonesia Loloskan 3 Wakil, Ada Gregoria Mariska Tunjung
-
Hasil Japan Open 2023: Fajar/Rian, Jonatan Christie, dan Gregoria Mariska Tunjung Lolos ke Semifinal
-
Jadwal Japan Open 2023 Hari Ini: Fajar/Rian Ditantang Ganda Denmark
-
Link Live Streaming Final Korea Open 2023: Fajar/Rian vs Unggulan India
-
Jadwal Indonesia Open 2023 Hari Ini: 10 Wakil Merah Putih Memulai Perjuangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat