Galih Priatmojo
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melaju ke final Cina Open 2018 usai menang atas Chou Tien Chen (Cina Taipei), Sabtu (22/9/2018). [Humas PBSI]

Bolatimes.com - Hari ini hingga 27 Januari mendatang, gelaran Indonesia Masters 2019 siap bergulir. Turun sebagai unggulan ketujuh, Anthony Sinisuka Ginting punya tekad untuk mempertahankan gelar juara yang diraihnya tahun lalu.

Sebagaimana diketahui, Anthony berhasil membuat kejutan di Indonesia Masters 2018. Berlaga tanpa status unggulan, tunggal putra peringkat tujuh dunia keluar sebagai juara usai menundukan wakil Jepang, Kazumasa Sakai, di babak final.

"Ya untuk target di Indonesia Masters 2019 ini sama seperti Ci Susy (Susanti) bilang, saya ingin ulangi kesuksesan tahun lalu. Saya ingin kasih yang terbaik, yang utama saya ingin menikmati satu persatu pertandingan dahulu," kata Anthony saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (21/1/2019).

Baca Juga:
Ibrahimovic Minta Harry Kane Tinggalkan Tottenham Hotspur

Anthony sendiri dijadwalkan akan bertemu sesama wakil Indonesia, Tommy Sugiarto di babak pertama Indonesia Masters 2019. Namun, karena Tommy memutuskan mundur, pebulutangkis 22 tahun itu akan menghadapi wakil India, Parupalli Kashyap.

Siapapun lawan yang bakal dihadapi, Anthony mengaku akan tetap waspada. Menurutnya, setiap laga di Indonesia Masters 2019 tak akan berjalan mudah.

"Kalau pun saya bisa lolos (dari babak pertama), saya akan ketemu Lin Dan atau Sameer Verma --mengundurkan diri dan digantikan Zhao Junpeng (China). Jadi dari babak pertama hingga berikutnya musuh-musuhnya tidak mudah," beber Anthony.

Baca Juga:
Tunggakan Gaji Pemain di Sepakbola Malaysia Jadi yang Paling Tinggi di Asia

"Tapi bukan berarti saya tidak bisa. Saya akan tetap berikan yang terbaik, optimis dan coba menikmati yang saya lakukan di lapangan," tukasnya.

Load More