Bolatimes.com - Penggawa AC Milan, Tiemoue Bakayoko belum lama ini mengalami nasib apes saat mengendarai mobil di jalanan. Dia jadi korban salah tangkap polisi Italia.
Video Tiemoue Bakayoko digeledah polisi tersebut viral di media sosial salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @DrGianlucaFumo. Dalam postingan itu, gelandang berusia 27 tahun ini sedang diperiksa oleh polisi Italia.
Melihat dari video yang beredar, ada tiga polisi yang menghentikan mobil pemain AC Milan tersebut. Bakoyoko lantas diminta keluar dari mobilnya oleh satu polisi dan ia digeledah.
Dua polisi lainnya tampak memberikan peringatan kepada seorang yang ada di dalam mobil. Terlihat polisi tersebut mengacungkan pistolnya ke dalam mobil.
Menariknya setelah menggeledah badan Tiemoue Bakoyoko, polisi tersebut sadar bahwa pria yang sedang ditangkapnya itu adalah seorang pesepak bola.
Hal tersebut diketahui dari ekspresi wajahnya yang seakan tak mengira bahwa polisi tersebut salah menangkap orang.
Belum ada keterangan resmi mengapa Tiemour Bakayoko ditahan oleh polisi. Besar kemungkinan ia adalah korban salah tangkap karena tidak melanggar apapun.
Adapun Tiemoue Bakayoko merupakan pemain pinjaman AC Milan. Rossoneri mengontraknya dengan status pinjaman dari Chelsea.
Gelandang Prancis ini awalnya dibeli oleh Chelsea dari AS Monaco pada tahun 2017 lalu. Sayangnya Bakayoko gagal bersinar bersama The Blues.
Pada akhirnya Bakoyoko lebih banyak dipinjamkan oleh Chelsea. Tercatat AS Monaco, AC Milan, dan Napoli menjadi klub yang pernah jadi pelabuhan gelandang bertahan asal Prancis ini.
Berita Terkait
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Syarat Berat AC Milan Bertengger di Puncak Klasemen Liga Champions, Awas Borussia Dortmund Buka Kaleng-Kaleng
-
Derbi Milan, Inter Milan Bantai AC Milan 5-1
-
Viral 3 Pemain PSIS Semarang Makan Donat usai Pertandingan, Ada Bek yang Sedang Naik Daun Langganan Timnas
-
Prediksi Tim yang Lolos ke 16 Besar Liga Champions 2023/2024, Ada Klub yang Dibela Pemain Keturunan Indonesia
-
Profil Alexander Simmelhack, Wonderkid Denmark yang Dijuluki The Next Ibrahimovic
-
Pemain Keturunan Indonesia Dipuji Legenda AC Milan, Dianggap sebagai Gelandang yang Cerdas
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini