Irwan Febri Rialdi
Wulan Guritno saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019). [Revi Cofans Rantung/Suara.com]

Bolatimes.com - Mantan presenter olehraga, Wulan Guritno, mengakui bahwa  dirinya masuk dalam jajaran komisaris kelab malam Lucy in the Sky yang terletak di SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan.

"Betul," ucap Wulan Guritno yang dulunya adalah presenter acara Planet Football, Jumat (16/4/2021).

Kedudukan Wulan Guritno adalah Komisaris Independen di PT Lima Dua Lima Tiga. Perusahaan merupakan pemilik sekaligus pengelola Lucy in the Sky.

Baca Juga:
Profil Syamsir Alam, Artis yang Jadi Pemain RANS Cilegon FC

"(Menjadi komisaris) per tahun lalu, 2020," kata bintang film GIE ini.

Wulan Guritno ulang tahun (Instagram/@adilladimitrihardjanto)

Perihal tempat yang dikelolanya, Wulan Guritno mengklarfikasi bahwa tempat tersebut bukan hanya sebagai kelab malam. "Lebih ke resto, bar dan musik," ujar dia.

Mantan istri Adilla Dimitri meyakini ada prospek bagus di bisnis F&B yang kini tengah dikelolanya. "Saya mengakui, Lucy in the Sky ini adalah pelopor nightlife event. Terbukti mampu mempertahankan bisnis yang berjalan baik hingga saat ini," katanya.

Baca Juga:
Rating Siaran TV Persija Vs Persib Nomor Dua, Tempel Ketat Ikatan Cinta

Wulan Guritno (Instagram/@wulanguritno)

Keyakinan itu berlandaskan karena Wulan Guritno sebelumnya sudah mengetahui kelab malam tersebut sejak lama. "Saya sudah mengenalnya selama 8 tahun. Hype ruang terbuka membuat perusahaan menjalankan bisnis yang menjanjikan," ujarnya memaparkan.

Konsep go green di kawasan tersebut, juga menjadi daya tarik Wulan Guritno. Pengelolaan perusahaan pun dinilai mumpuni oleh sang aktris.

"Perusahaan dikelola tim manajemen yang memiliki keahlian, pengalaman dan rekam jejak yang baik di industri restoran, bar dan perhotelan," kata aktris 40 tahun ini.

Baca Juga:
Prediksi Arsenal vs Everton, Tiga Poin Demi Zona Eropa

(Matamata.com/Rena Pangesti)

Load More