Bolatimes.com - Beberapa minggu terakhir Liga 1 2023/2024 menyajikan momen yang tidak mengenakan. Sejumlah pemain melakukan tindakan kurang sportif.
Tindakan-tindakan tidak sportif yang dilakukan oleh para oknum pemain ini banyaknya merupakan pelanggaran keras menjurus berbahaya.
Ironisnya, tidak sedikit tindakan tidak sportif itu yang luput dari pengawasan wasit atau tidak mendapatkan hukuman yang pantas usai melakukan tindakan berbahaya.
Apa saja deretan aksi tidak sportif di Liga 1 2023/24 sejauh ini?
1. Catur Pamungkas
Duel Dewa United vs Persebaya Surabaya diwarnai aksi tak sportif, Sabtu (30/9/2023). Adalah pemain Bajul Ijo, Catur Pamungkas melakukan pelanggaran keras dengan menyikut kepala bagian belakang pemain Dewa United Ady Setiawan.
Momen tersebut terjadi saat laga memasuki menit ke-37. Dalam video yang beredar di media sosial, Catur Pamungkas nampak menyikut kepala Ady Setiawan saat berduel di udara.
Mendapat pelanggaran tersebut, Ady Setiawan langsung tergeletak dan tak sadarkan diri. Saat Ady Setiawan terkapar, tim medis segera memberikan pertolongan pertama.
Akibat tindakan tidak sportif tersebut, Catur Pamungkas akhirnya mendapatkan kartu merah dari wasit, sehingga harus meninggalkan lapangan.
2. Bayu Pradana
Sebagai pemain yang punya label eks Timnas Indonesia dan sangat berpengalaman, Bayu Pradana melakukan aksi tidak terpuji saat membela Barito Putera melawan RANS Nusantara FC.
Bayu Pradana terlihat menginjak pemain asing milik RANS, Evandro Brandao usai keduanya terjatuh memperebutkan bola. Aksi tidak sportif ini sayangnya cuma diberikan kartu kuning oleh wasit.
3. Marcko Meraudje
Sebelum terjadi aksi menginjak Bayu Pradana kepada pemain RANS, ternyata salah satu pemain RANS juga melakukan aksi tidak sportif yaitu Marcko Meraudje.
Pemain asal Jayapura, Papua, ini terlihat menginjak salah satu pemain Persis Solo, saat kedua tim bentrok di pekan ke-13 Liga 1 2023/24.
Atas tindakan yang sangat tidak sportif ini, wasit menghadiahi Marcko Merauje dengan kartu merah langsung.
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024