Rauhanda Riyantama | Arif Budi Setyanto
Pemain Thailand U-22 usai mengalahkan Malaysia di Grup B SEA Games 2023. (Instagram/@changsuek)

Bolatimes.com - Thailand melakukan perombakan besar-besaran untuk skuat yang akan tampil di Piala AFF U-23 2023. Mereka hanya bisa memanggil tiga pemain jebolan SEA Games 2023.

Sebagai tuan rumah, Thailand tentu mengusung misi menjadi juara. Namun misi tersebut serasa sulit karena pelatih Issara Sritaro tak bisa membawa skuat dengan kekuatan terbaik.

"Tujuan kami adalah memenangkan gelar juara. Tahun lalu, Thailand hanya meraih runner up setelah kalah dari Veitnam. Namun, kami tidak akan memiliki kekuatan penuh karena turnamen domestik masih berlangsung," ucap Issara Sritaro dikutip dari Bongda24h, Selasa (8/8/2023).

Baca Juga:
Pelatih Borneo FC Berat Hati Lepas Pemainnya ke Timnas Indonesia U-23: Kita Lihat Situasinya Nanti

Maka dari itu, Sritaro hanya memanggil tiga nama yang bermain dalam SEA Games 2023. Sebab, beberapa pemain tidak dilepaskan oleh klub serta ada yang disanksi.

Artinya Thailand hanya memanggil tiga pemain yang tampil di SEA Games 2023, bukan karena takut usai kalah timnas Indonesia U-23. Akan tetapi, memang karena klub tidak melepas pemain karena Piala AFF U-23 tidak masuk dalam kalender FIFA.

Thailand yang menjadi tuan rumah tergabung di Grup A bersama Brunei Darussalam, Kamboja, serta Myanmar. Lalu ada timnas Indonesia U-23, Malaysia, dan Timor Leste di Grup B.

Baca Juga:
Profil Rendy Oscario, Kiper Persita yang Tersenyum usai Lakukan Blunder Konyol hingga Gawangnya Kebobolan

Grup terakhir diisi oleh Vietnam, Filipina, dan Laos. Pertandingan Piala AFF U-23 2023 dijadwalkan mulai 17 sampai 26 Agustus mendatang.

Sementara itu, bukan hanya Thailand saja yang disebut tidak akan bermain dengan kekuatan terbaik. Vietnam juga bakal didominasi nama dari U-20.

Sedangkan timnas Indonesia U-23 yang ditangani oleh Shin Tae-yong masih menyimpan misteri terkait siapa pemain yang membela skuad Garuda. PSSI sempat mengumumkan daftar nama, tapi tak lama kemudian dihapus.

Baca Juga:
Segera Digelar di Indonesia, Berikut Daftar Negara yang Pernah Juara Piala Dunia Basket

Load More