Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti memanggil dua pemain diaspora baru untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023. Salah satunya pernah membela Timnas Inggris U-17.
Dua pemain tersebut adalah Gabriel Han Willhoft King (Tottenham Hotspur U-18) dan Igor Arungbumi Sanders (PSV Eindhoven U-17).
Sebelum itu, Bima Sakti terlebih dahulu akan memulangkan pemain-pemain yang dianggap gagal bersaing. Adapun saat ini ada 32 pemain mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia U-17 di Jakarta.
Baca Juga:
Profil B. Sathianathan, Eks Pelatih Timnas Malaysia yang Meninggal Dunia
Bima menjelaskan sudah komunikasi dengan beberapa pemain keturunan termasuk orang tuanya. Mereka sudah dihubungi menanyakan kesediaannya ikut TC Timnas Indonesia U-17.
"Kami sudah banyak komunikasi dengan orang tua (pemain diaspora) seperti Gabriel, Igor sudah komunikasi. Nanti tinggal tunggu surat dari PSSI," kata Bima Sakti saat ditemui di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (20/7/2023).
"Seperti yang kami tahu, kami hanya komunikasi, mendata dan jangan salah persepsi orang tua hanya manggil lewat komunikasi email (saja) ke anaknya, jadi nanti kalau sudah oke ada surat dari PSSI," sambungnya.
Baca Juga:
Momen Asnawi Mangkualam Kolongin Pemain Ansan Greeners dan Nyaris Ciptakan Assist
Lebih lanjut, Bima Sakti menerangkan tidak ada penolakan dari pemain-pemain diaspora yang sudah dihubungi. Seperti diketahui, ada sekitar 30 pemain yang dianggap layak memperkuat Timnas Indonesia U-17.
"Enggak ada (penolakan), semuanya mau. Memang ada beberapa pemain yang sudah punya kesempatan main di timnas (negara lain), seperti Gabriel di Tottenham itu pernah main di timnas U-16 Inggris melawan Turki," jelas Bima Sakti.
"Saya sudah lihat, berapa jumlah passingnya, dia punya kualitas. Tapi tetap, saya buat aturan sama, tidak ada istimewa, mereka akan diseleksi juga seperti yang lain," pungkasnya.
Baca Juga:
Profil Christian Rontini, Bek Timnas Filipina yang Sebut Liga Malaysia Kualitas Timnya Jomplang
Timnas Indonesia U-17 sedang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung pada 20 November sampai 2 Desember mendatang. FIFA menunjuk Indonesia untuk menggantikan Peru sebagai tuan rumah.
Berita Terkait
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Timnas Italia Diperkuat Pemain Veteran, Begini Peluangnya di Euro 2024
-
Membedah Peta Kekuatan Timnas Inggris di Euro 2024, Potensi Lolos 16 Besar hingga Lawan yang Dihadapi
-
Terima Kasih Bima Sakti, PSSI Resmi Mendepaknya dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia U-17
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Seret Nama Ketum PSSI Erick Thohir, Bima Sakti Beberkan Alasan Coret Banyak Pemain Keturunan di Timnas Indonesia U-17
-
Saat Pemain Maroko U-17 Dibuat Ketawa oleh Bima Sakti: Saya Punya Juga, Pemain dari MU
-
Bima Sakti Buka-bukaan Alasannya Coret Pemain Keturunan di Timnas Indonesia U-17: Sesuai Arahan, Cari yang Berkualitas
-
Makedonia Utara vs Inggris: Dibantu Gol Bunuh Diri The Three Lions Tak Terkalahkan
-
Gareth Southgate Ingin Bawa Inggris Jadi Nomor Satu di Dunia, Kudeta Perancis dan Argentina!
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024