Bolatimes.com - Nasib pelatih kepala Bali United, Stefano Cugurra, saat ini berada di ujung tanduk. Sebetulnya ada beberapa nama juru taktik yang dinilai layak menggantikan pelatih asal Brasil tersebut.
Performa Bali United di bawah asuhan Stefano Cugurra memang jeblok. Pada dua pertandingan awal musim ini, Serdadu Tridatu selalu menelan kekalahan, yakni saat bersua PSS Sleman (0-1) dan Borneo FC (1-3).
Alhasil, Bali United terperosok di dasar klasemen Liga 1 2023-2024. Mereka belum mengumpulkan satu poin pun. Situasi ini jelas membuat nasib Teco semakin terancam.
Baca Juga:
Melihat Ada Peluang, Rafael Struick Bertekad Tembus Skuat Inti ADO Den Haag
Apalagi, desakan ‘Teco Out’ untuk mendesak Stefano Cugurra mundur dari jabatannya sudah mulai nyaring dikumandangkan suporter Bali United.
Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga nama pelatih yang dinilai layak untuk menggantikan posisi Stefano Cugurra yang mulai goyah sebagai nakhoda Bali United.
1. Robert Rene Alberts
Baca Juga:
Kekuatan Menurun, Vietnam Tak Diperkuat Gelandang Liga Ceko di Piala AFF U-23 2023
Salah satu pelatih asing berkualitas yang bisa menjadi opsi bagi manajemen Bali United untuk menggeser Stefano Cugurra ialah Robert Rene Alberts. Pelatih asal Belanda ini terakhir kali membesut Persib Bandung.
Namun, pada awal musim Liga 1 2022-2023, namanya harus tergusur. Dia sampai saat ini masih berstatus tanpa klub alias menganggur. Oleh karena itu, Robert jadi alternatif yang paling masuk akal.
Selama berkarier di Indonesia, juru taktik berusia 68 tahun ini sudah berhasil meraih gelar Liga Super Indonesia 2009-2010 bersama Arema Indonesia.
Baca Juga:
Ada Andil Timnas Indonesia di Balik Kepindahan Gelandang Timnas Palestina ke Bali United
2. Javier Roca
Selain itu, ada nama Javier Roca. Pelatih asal Chile ini tentu sudah tak kesulitan untuk beradaptasi dengan sepak bola Pulau Dewata. Sebab, saat masih aktif berkarier, dia pernah memperkuat Persegi Gianyar.
Juru taktik berusia 45 tahun ini sebetulnya punya pendekatan yang menarik soal gaya permainan. Dia pernah mendapat kepercayaan dari Persik Kediri dan Arema FC pada musim lalu.
Baca Juga:
Pencari Bakat Eropa Kagum dengan Marselino Ferdinan, Disebut Mirip Gelandang Tottenham Hotspur
Namun, masa kerjanya bersama dua klub itu tak menghasilkan performa yang impresif. Saat mengasuh Arema FC, dia sebetulnya bisa meraih lima kemenangan, tetapi tujuh laga lainnya berakhir dengan kekalahan.
3. Jacksen F Tiago
Pelatih ternama yang saat ini tidak sedang mengasuh klub profesional ialah Jacksen F Tiago. Setelah malang melintang bersama sejumlah klub kasta tertinggi, dia kini menjadi Direktur Akademi Persis Solo.
Padahal, sebetulnya pelatih asal Brasil ini punya prestasi yang mentereng di dunia racik strategi. Dia sempat membawa Persis Solo promosi ke Liga 1 setelah sukses menjuarai Liga 2 2021.
Bersama Persipura Jayapura, setidaknya ada tiga gelar Liga Super Indonesia yang diraih Jacksen, tepatnya pada musim 2008-2009, 2010-2011, dan 2013.
Berita Terkait
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Terancam Degradasi, Rans Nusantara Bertekad Benahi Kelemahan Jelang Duel Lawan Bali United
-
Prediksi Skor Bali United vs PSIS Semarang: Head to Head, Susunan Pemain, Siaran Langsung Liga 1 Malam Ini
-
PSIS Semarang akan Mencoba Pemainan Terbaik untuk Hadapi Bali United
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Mendekati Posisi Empat Besar Klasemen Liga 1, Pelatih Persik Kediri Merasa Tidak Aman
-
Intip Posisi Persib di Klasemen Liga 1 Usai Bali United Kalah: Ada Pesaing Baru!
-
Posisi Persib di Klasemen Liga 1 Sangat Tidak Aman Usai PSIS Menang
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024