Husna Rahmayunita
Pemain Timnas Voli Putra Indonesia Rivan Nurmulki melakukan smes ke arah pevoli putra Kamboja Veasna Voeurn (kanan) pada final voli SEA Games 2023 di Phnom Penh, Kamboja, Senin (8/5/2023). (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/tom)

Bolatimes.com - Jadwal AVC Challeng Cup 2023 hari ini yang menampilkan pertandingan Timnas Voli Putra Indonesia vs Bahrain. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di University of Taipei Gymnasium, Taiwan, Senin (10/7/2023) pukul 14.00 WIB.

Timnas Voli Putra Indonesia melanjutkan perjuangan di AVC Challenge Cup for Men 2023. Di kejuaraan ini, wakil Merah Putih tergabung dalam Pol F bersama Sri Lanka dan Bahrain.

Di laga pertama, Timnas Voli Putra Indonesia berhasil mengalahkan Sri Lanka dengan skor 3-1 (25-21, 25-19, 21-25, dan 25-17) pada Sabtu lalu.

Baca Juga:
Shayne Pattynama Bawa Viking FK Menang, Rafael Struick Tak Tinggal Diam

Selanjutnya, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan bakal adu kekuatan lawan Bahrain yang juga tak kalah tangguh.

Bahrain yang berstatus sebagai debutan sebelumnya juga menaklukkan Sri Lanka dengan skor 3-1 (28-26, 25-20, 26-28, 26-24).

Kemenangan tersebut membuat Bahrain memiliki koleksi yang sama denganIndonesia yakni tiga poin.

Baca Juga:
Kagumi Gol-gol Berkelas Timnas Putri Indonesia U-19 ke Gawang Kamboja, Netizen: Marko Simic Harus Lihat Ini

Pertandingan Timnas Voli Putra Indonesia vs Bahrain akan menentukan tim mana yang lebih tangguh dan berhak melaju ke tahapan berikutnya.

Jadwal Timnas Voli Putra Indonesia vs Bahrain di AVC Challenge Cup 2023
Lokasi: University of Taipei Gymnasium, Taiwan
Waktu: Senin (10/7/2023), pukul 14.00 WIB
Live: Moji

Baca Juga:
Profil Mauro Zijlstra, Striker Keturunan yang Bisa Dilirik Shin Tae-yong

Load More