Bolatimes.com - Dewa United sukses memetik kemenangan atas Arema FC pada pekan perdana BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (2/7/2023). Berlaga di Indomilk Arena, Tangsel Warriors menang tipis dengan skor 1-0.
Gol kemenangan Dewa United ini dicetak oleh penyerang asing mereka Alex Martins di pertengahan babak kedua. Gol tersebut sudah cukup membuat tim besutan Jan Olde Riekerink petik kemenangan penting.
Jalannya Pertandingan
Di babak pertama kedua tim bermain dalam tempo sedang, Arema FC mendapatkan peluang pertama Ariel Luciero, namun bola berhasil ditepis oleh kiper M. Natshir.
Tak lama berselang, Dewa United balik mengancam lewat tembakan Egy Maulana Vikri, namun Teguh Amiruddin masih mampu mematahkan peluang tersebut.
Arema FC kembali mengancam melalui tembakan keras Charles Lokolingoy pada menit ke-20, namun bola kembali dapat ditepis oleh M.Natshir.
Baca Juga:
4 Wonderkid Asal Asia Tenggara yang Layak Dinantikan Kiprahnya, Termasuk Marselino Ferdinan
Luciero kembali membuat peluang melalui tembakan melengkungnya dari sisi kanan, namun M.Natshir kembali menggagalkan peluang Arema FC tersebut.
Di menit ke-31, Dewa United mendapatkan hadiah penalti setelah Alex Martins dijatuhkan di kotak penalti. Namun Risto Mitrevski yang menjadi eksekutor gagal melakukan tugasnya dengan baik, bola masih dapat dibaca Teguh Amiruddin.
Kedua tim masih mencoba saing menekan namun hingga turun minum skor masih tetap 0-0.
Baca Juga:
Pelatih Ipswich Town Beri Pujian Selangit ke Elkan Baggott: Dia Punya Atribut yang Sangat Bagus
Memasuki babak kedua, Arema FC tidak menurunkan tempo serangan mereka. Singo Edan langsung menekan untuk menciptakan gol pertama di laga ini.
Sementara Dewa United juga memberikan perlawanan. Pada menit ke-75, Alex Martins berhasil mencetak gol ke gawang Arema FC memanfaatkan umpan Majed Osman. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Dewa United.
Kedua tim masih saling jual beli serangan namun hingga akhir laga skor tetap 1-0 bagi tuan ruma Dewa United.
Baca Juga:
4 Gebrakan di BRI Liga 1 2023/2024: Jumlah Pemain Asing, Format Baru, hingga Agenda Timnas Indonesia
Susunan Pemain:
Dewa United (4-2-3-1): M.Natshir; Nasir, Agung Mannan, Risto Mitrevski, Ady Setiawan; Dimitris Kolovos, Theo Numberi; Ahmad Nufiandani, Majed Osman, Egy Maulana Vikri; Alex Martins
Pelatih: Jan Olde Riekerink
Arema FC (4-3-3): Teguh Amiruddin; Mikael Tata, Bagas Adi Nugroho, Ichaka Diarra, Hamdi Sula; Samsudin, Charles Lokolingoy, Ariel Luciero; Achmad Maulana, Muhammad Rafli, Dedik Setiawan
Pelatih: Joko Susilo
Berita Terkait
-
Jadwal Liga 1 2023/2024: Dewa United vs Persikabo, dan Borneo FC vs Persebaya
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Kiper Dewa United Cetak Gol, Komentar Bek Persib Mengundang Tanya
-
Kok Bisa PSIS Tetap Gacor meski Ditinggal Striker Tajam Sekelas Carlos Fortes
-
Persib Tak Tertarik Ikuti Jejak Dewa United dan Bali United?
-
Bojan Hodak Sebut Semua Klub Profesional Harus Memilikinya, Sayangnya Persib Tak Punya
-
Pertahanan Persib Tak Kebobolan Saat Hadapi Dewa United, Kevin: Tapi Tidak Banyak yang Saya Lakukan
-
Kevin Akui Gara-gara Mereka Tugasnya di Persib Jadi Lebih Mudah: Itu Bagus!
-
Dipercaya Bojan Hodak, Darah Muda Persib Bandung Akui Pengalaman Tak Terduga
-
Bojan Hodak Nilai Pemain Muda Persib Harus Banyak Kesempatan untuk Mengembangkan Kemampuannya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024