Irwan Febri Rialdi
Hanif Sjahbandi saat membela Persija Jakarta menghadapi Arema FC pada lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Patriot pada Minggu (12/2/2023) sore WIB. (Instagram/Persija)

Bolatimes.com - Jadwal BRI Liga 1 2022/2023 hari ini, Minggu (12/3/2023), Persija Jakarta akan kembali bertanding dengan menghadapi Persik Kediri.

Skuat Macan Kemayoran wajib memetik kemenangan apabila ingin menjaga peluang untuk bisa menjadi jawara. Kemenangan atas Persik juga membuat mereka akan naik ke posisi dua, menggeser Persib Bandung.

Saat ini, Persija berada di posisi ketiga dengan koleksi 51 poin, tertinggal satu poin saja dari Persib. Sementara jarak dengan pemuncak PSM Makassar adalah 14 poin.

Baca Juga:
Dicoret Timnas Indonesia U-20, Barnabas Sobor Dikabarkan Segera Gabung Klub Liga Lithuania

Namun, tidak akan mudah bagi Persija untuk bisa meraih kemenangan. Mental 'away' tim asuhan Thomas Doll tengah dipertanyakan setelah nihil kemenangan dalam dua laga terakhir.

Persija bermain imbang 0-0 saat tampil di masrkas Madura United. Kemudian dipermalukan 0-2 kala menyambangi markas Borneo FC. Oleh karena itu, Persik akan menjadi ujian penting bagi Persija dalam 'race' perebutan juara.

Selain duel Persik melawan Persija, hari ini juga ada laga menarik lainnya yang mempertemukan Borneo FC vs PSIS Semarang.

Baca Juga:
Deretan Fakta Menarik Burundi, Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday

Berikut jadwal BRI Liga 1 hari ini:

15.00 WIB
Persik Kediri vs Persija Jakarta

17.00 WIB
Borneo FC vs PSIS Semarang

Baca Juga:
Bikin Timnas Indonesia U-20 Tersingkir di Piala Asia U-20 2023, Irak Sukses Kunci Tiket ke Piala Dunia U-20 2023

Load More