Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, akhirnya mengumumkan daftar 17 nama pemain baru yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) tahap kedua menuju SEA Games 2023.
Indra Sjafri memang telah memutuskan 17 nama pemain yang dipertahankan untuk mengikuti TC Timnas Indonesia U-22 tahap kedua. Adapun 17 nama pemain lainnya dipulangkan ke klubnya masing-masing.
Yang terbaru, ada 17 nama pemain anyar untuk mengikuti TC tahap kedua yang bakal berlangsung mulai 10 Maret hingga 16 Maret 2023 ini.
"Kita kembalikan ke klub pemain yang tidak terpilih, atau yang tidak lanjut. Terus, yang kita anggap kualitasnya masuk, kita lanjut TC sampai tanggal 16 Maret,” kata Indra Sjafri dikutip dari situs resmi PSSI.
“Kami nilai mereka dari tiga kali uji coba, tes fisik, psikologi, tes IQ, dan lainnya, serta perkembangan progres mereka selama pemusatan latihan,” tutur Indra.
Indra Sjafri berharap, 17 nama pemain yang terpilih untuk bertahan di TC tahap kedua ini bisa kembali bersaing dengan 17 nama pemain lainnya yang baru saja dipanggil ke Timnas Indonesia U-22.
“Jadi, dari 34 pemain dikurangi 17 pemain dan 17 pemain yang masih bertahan. Kualitas mereka pantas menjadi bagian dari tim ini. Tetapi, mereka nanti akan bersaing lagi dengan 17 pemain baru lainnya di TC tahap kedua nanti,” sambungnya.
Sebagian besar 17 nama pemain terbaru yang dipanggil oleh Indra Sjafri ke TC tahap kedua ini memang berasal dari klub-klub Liga 1. Namun, ada pula yang bermain di kasta kedua.
Berikut Bolatimes.com menyajikan daftar 17 nama pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri ke pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22.
1. Seiya Da Costa Lay - Arema FC
2. Patrick Alfredo Womsiwor - Barito Putera
3. M. Taufany Muslihuddin - Borneo FC
4. Irfan - Karo United
5. Muhammad Salman Farid - Persebaya Surabaya
6. Andre Octaviansyah - Persebaya Surabaya
7. Brylian Negietha Dwiki Aldama - Persebaya Surabaya
8. Arsan Makarim - Persib Bandung
9. Salmani Bolang - Persiba Balikpapan
10. Ahmad Misbah Jan Anwar - Persiba Balikpapan
11. Jimmy Julius Aronggear - Persik Kediri
12. Wolf Horota - Persipura Jayapura
13. Muhammad Darmawan - Persita Tangerang
14. Yofandani Damai Prananta - PSIS Semarang
15. Fathul Ihsan - PSIS Semarang
16. Muhammad Bahril Fahreza - PSIS Semarang
17. Muhammad Hanif Mahdi - Semen Padang.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Lawan China Timnas Indonesia U-20 Terancam Kehilangan 2 Pemain Keturunan
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Kok Bisa PSIS Tetap Gacor meski Ditinggal Striker Tajam Sekelas Carlos Fortes
-
Prediksi Skor, H2H, Susunan Pemain Laga 16 Besar Piala Asia 2023 antara Bahrain vs Jepang, Siapa yang Menang?
-
Timnas Indonesia vs Australia Jadi Laga Pembuka Babak 16 Besar Piala Asia, Ini Jadwal Lengkapnya!
-
Australia Bukan Jepang, Timnas Indonesia Berpeluang Bisa Beri Kejutan Jika Memperhatikan Hal Ini
-
Indonesia Terpuruk di Piala Asia 2023, Pelatih Jepang Mengaku Lebih Cerdik dan Agresif: Kami Bisa Mengendalikan
-
Usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang, Shin Tae-yong: Saya Melatih Tim Terlemah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024