Bolatimes.com - Javier Roca resmi hengkang dari Arema FC menyusul hasil buruk yang didapat Tim Singo Edan di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Penggantinya masih menjadi teka-teki.
Pelatih asal Chile itu tak lagi menjabat sebagai pelatih Arema FC, per Senin (6/2/2023). Ia meninggalkan Arema FC lebih cepat dari kontrak yang sebelumnya disepakati.
"Mulai 6 Februari 2023, Arema FC dan pelatih Javier Roca secara resmi mengakhiri kerja sama," kata Komisaris PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi, Tatang Dwi Arifiant dalam keterangan tertulis yang diterima di Kota Malang, Jawa Timur.
Tatang menjelaskan, keputusan untuk mengakhiri kerja sama lebih cepat tersebut berdasarkan sejumlah pertimbangan, utamanya terkait dengan performa skuad Singo Edan pada kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 yang mengalami kekalahan lima kali secara beruntun.
Ia menambahkan, atas dedikasi Javier Roca kepada Singo Edan, manajemen Arema FC memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pelatih asal Chile tersebut. Roca mulai bergabung dengan Arema FC pada September 2022.
"Tentunya kami mengucapkan terima kasih kepada Javier Roca atas dedikasi yang sudah diberikan kepada Arema FC," ujarnya.
Terkait siapa sosok pengganti Roca, lanjut Tatang, ia meminta publik untuk menunggu perkembangan lebih lanjut. Ia meminta dukungan supaya pengganti Roca akan bisa bekerja lebih optimal untuk Arema FC dalam mengarungi kompetisi.
Arema FC, menurut Tatang berada di situasi yang tidak mudah. Berada di urutan ke-10 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 tim Singo Edan dituntut untuk meningkatkan peforma dalam menghadapi sisa pertandingan yang ada.
"Terkait siapa nama pelatih yang akan memimpin Arema FC nanti, kita tunggu perkembangan berikutnya, doakan yang terbaik untuk Arema FC," katanya.
Arema FC, pada lima pertandingan terakhir mencatat kekalahan sejak melawan Madura United pada 20 Desember 2022, kemudian kalah melawan Bhayangkara FC pada 23 Desember 2022 dan kembali tertunduk atas PSIS Semarang pada 21 Januari 2023.
Kemudian, dua kekalahan terakhir pada saat melawan PSS Sleman pada 26 Januari 2023 dengan skor 2 - 0 dan melawan PSM Makassar pada 4 Februari 2023 dengan skor 0 - 1.
(Antara)
Berita Terkait
-
Profil Dipo Alam, Eks Timnas Indonesia yang Kini Sukses Bisnis Es Krim di Amerika
-
5 Wonderkid Termahal di BRI Liga 1 2022, Ada Striker Andalan Timnas Indonesia U-20
-
Jadwal Laga Tunda BRI Liga 1 Hari Ini: Duel Sengit Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973
-
Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2022 usai Persib Bandung Taklukkan Bhayangkara FC
-
3 Rekor Fantastis PSM Makassar di BRI Liga 1 2022
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara FC di BRI Liga 1, Kick Off Malam Ini
-
Statistik Mentereng Ramadhan Sananta Jelang Laga Timnas Indonesia vs Burundi
-
Jadwal Laga Tunda BRI Liga 1 Hari Ini: Ada Persib Bandung vs Bhayangkara FC hingga Arema FC vs Borneo FC
-
Dedi Kusnandar Punya Tips Tetap Tampil Trengginas Bersama Persib di Bulan Puasa
-
Daftar Top Skor BRI Liga 1 2022/2023: Matheus Pato dan David da Silva di Puncak, Ramadhan Sanata Mengintai
Terpopuler
-
Lepas Shin Tae-yong, PSSI Rekrut Pelatih yang Lebih Terkenal untuk Timnas Indonesia?
-
Cuma Gara-gara Hal Sepele Ini, Striker Timnas Indonesia Digoda untuk Gabung Klub Jordi Amat
-
Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia U-20, Arkhan Kaka Beri Respons Menyentuh
-
Timnas Indonesia U-20 Ada di Grup Neraka Piala Asia U-20 2023, Semua Lawan Berhasrat Lolos Piala Dunia U-20
-
Singkirkan Bek Berdarah Jerman dari Timnas U-20, Bek 16 Tahun Ini Rupanya Saudara Asnawi Mangkualam
Terkini
-
Manchester United di Atas Angin, Harry Maguire Ogah Ingat-ingat Kekalahannya saat Bermain di Awal Musim
-
Profil Dipo Alam, Eks Timnas Indonesia yang Kini Sukses Bisnis Es Krim di Amerika
-
CEK FAKTA: Buntut Penolakan Israel, Drawing Fase Grup Piala Dunia U-20 2023 Batal Digelar, Benarkah?
-
10 Pemain Peraih Golden Boot di Piala Dunia U-20, Terakhir Ada dari Korsel
-
Profil Gus Yahya, Ketua PBNU yang Setuju Israel Tampil di Piala Dunia U-20 Indonesia
-
3 Alasan Timnas Indonesia Bakal Kalahkan Burundi
-
Kisah Dipo Alam, Mantan Pemain Timnas Indonesia yang Jadi Korban Dualisme Kini Sukses Bisnis Es Krim di Amerika
-
Beda Pandangan, Ketua PBNU Gus Yahya Terima Kedatangan Israel di Piala Dunia U-20
-
5 Wonderkid Termahal di BRI Liga 1 2022, Ada Striker Andalan Timnas Indonesia U-20
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday Malam Ini