Husna Rahmayunita
Sekjen KNVB Gijs de Jong (kiri) dan Wasekjen PSSI Maaike Ira Puspita (kanan) saat konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. (Dok. Oranje Indonesia).

Bolatimes.com - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PSSI, Maaike Ira Puspita terpilih mejadi wakil Presiden Federasi Sepak bola ASEAN (AFF) periode 2022-2026.

Hal itu diumumkan dalam kongres AFF yang digelar di Siem Reap, Kamboja, Senin (14 November 2022). Ia pun mengungkap visi misinya dengan tugas baru yang diemban sebagai wapres AFF.

Salah satunya, adik ipar Ketum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule itu bertekad akan memajukan sepak bola Indonesia.

"Insya Allah amanah ini bisa saya emban sebaik mungkin. Dan, semoga dengan kepercayaan yang diberikan kepada saya bisa memberikan kontribusi penting untuk kemajuan sepak bola Indonesia, termasuk sepak bola perempuan di Indonesia," ujarnya seperti dikutip dari laman PSSI.

Nantinya, Maaike Ira Puspita akan bersinergi dengan tiga wakil presiden AFF lainnya. Diketahui, posisi Presiden AFF akan diisi satu orang, sementara wakil presiden ada empat.

Lalu lima orang menjadi anggota dewan, satu untuk anggota dewan eksekutif yang mewakili AFF di AFC dan lima orang untuk anggota dewan perempuan AFF.

Di sisi lain, Indonesia juga sedang fokus dalam menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada tahun 2023 mendatang.

Sementara agenda yang akan dilakukan AFF terdeat adalah menghelat turnamen sepak bola terbesar di Asia Tenggara, bertajuk AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 yang juga diikuti Timnas Indonesia.

Load More