Husna Rahmayunita | Adie Prasetyo Nugraha
Pratama Arhan debut bersama Tokyo Verdy. (Twitter/@_verdy_6_)

Bolatimes.com - Pemain Indonesia Pratama Arhan disindir oleh media Vietnam, Thethao247 lantaran hanya main sekali bersama klub kasta kedua Liga Jepang, Tokyo Verdy pada musim ini.

Pratama Arhan hanya dipercaya tampil sekali oleh Tokyo Verdy di J2 LeaUue 2022. Itupun tidak bermain penuh, yakni cuma 45 menit di babak pertama.

Di musim pertama sejak kepindahannya dari PSIS Semarang, ia memang jarang dimainkan oleh Tokyo Verdy. Satu-satunya penampilan Pratama Arhan musim ini terjadi di pekan ke-25 saat Tokyo Verdy bertandang ke markas Tochigi SSC pada 6 Juli lalu.

Pada laga tersebut, pelatih Hiroshi Jofuku memasukkan nama Arhan dalam daftar starting XI sebagai pemain sayap kanan.

Pratama Arhan hanya tampil selama satu babak sebelum digantikan oleh Mizuki Arai selepas jeda. Sayangnya, debut Arhan kurang bagus.

Pemain berusia 21 tahun tersebut jadi pemain pertama yang mendapat kartu kuning pada menit ke-29. Hal inilah yang membuat media Vietnam, Thethao247 memberikan sindiran.

"Bintang Indonesia itu nyaris tidak bermain di J2 League. Pratama Arhan hanya bermain 1 pertandingan," tulis Thethao247.

"Dalam pertandingan itu dia hanya turun satu babak. Tidak ada gol, tidak ada assist, tidak ada peluang, apa yang dia tunjukkan hanyalah kartu kuning dalam 45 menit bermain,” sambungnya.

Lebih lanjut, Thethao247 menyamakan nasib Pratama Arhan dengan dua pesepak bola Vietnam yang juga pernah merumput di Liga Jepang, Cong Phuong dan Tuan Anh. Keduanya juga kesulitan beradaptasi di Jepang.

"Seperti kasus bintang Vietnam Cong Phuong (saat masih bermain untuk Mito Hollyhock) atau Tuan Anh (Yokohama FC) di masa lalu, Arhan juga berjuang untuk membiasakan diri dengan lingkungan sepak bola papan atas di benua Asia," tulis Thethao247.

"Meski hanya bermain di J League 2, pemain ini tidak menunjukkan apa-apa dan kemungkinan harus segera berkemas dan pulang," pungkasnya.

Load More