Bolatimes.com - Pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 dilakukan di Jakarta sebelum Eropa. Tapi, tempat TC Timnas Indonesia U-19 menuai kritik netizen.
Diketahui, Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong telah memanggil 34 pemain untuk mengikuti TC sebagai persiapan menuju Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
Para pemain tersebut dijadwalkan terbang ke Eropa untuk TC di Spanyol dan Turki. Namun, mereka belum bisa berangkat ke Eropa lantaran masih terganjal visa.
Untuk itu, penggawa Timnas Indonesia U-19 melakoni latihan di Jakarta. Hal itu dikabarkan oleh Shin Tae-yong melalui unggahan di Instagram pribadinya.
Juru taktik asal Korea Selatan tersebut memperlihatkan sejumlah potret yang menggambarkan momen latihan para pemainnya.
"Timnas 20 berlatih di Jakarta sebelum mengikuti latiha di lapangan Eropa," tulisnya, Rabu (12/10/2022) dikutip Bolatimes.com.
Kontan saja unggahan tersebut langsung disambut oleh netizen. Namun kebanyakan netizen justru menyoroti lapangan tempat TC Timnas U-19.
Banyak yang mengeluhkan kondisi lapangan karena dianggap tak layak digunakan sebagai tempat latihan para pemain timnas, sampai ada yang memention pihak terkait.
"Sedih banget lihat lapangannya , sama lapangan Tarkam pun bagusan lapangan Tarkam, malahan ada yg standard FIFA lapangannya, hanya tak ada tribun saja. Memalukan," kata @waon***.
"Ya Allah itu rumputnya. Coba omelin coach pengelolanya," tulis @ind***
"Sama kayak lapangan di desaku, padahal ini timnas," celetuk @inzen***.
"Itu lapangan apa ladang rumput kerbau. Parah beuttt," timpal @ibl**.
"Kasihlah tempat latihan yg bagus sikit rumputnya @pssi malu-maluin kali mang iwan @mochamadiriawan84," sentil @maftu***.
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Termotivasi Era Evan Dimas, Dony Tri Pamungkas Ingin Juara Piala AFF U-19 2024
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024