Bolatimes.com - Persebaya Surabaya kembali latihan meski lanjutan Liga 1 2022/2023 belum ada kepastian hingga kini. Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso kembali fokus berlatih untuk mempersiapkan kompetisi selanjutnya.
Ia mengaku, para pemain memang mendapat waktu libur cukup panjang saat kompetisi dijeda usai Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 lalu.
"Ya saya kasih mereka libur karena juga kompeti masih libur, namun kini sudah kembali fokus berlatih untuk menatap kompetisi pertandingan selanjutnya meskipun saat ini kita belum tahu, tetapi saya minta ke anak-anak untuk fokus latihan saja siapa tahu kompetisi kembali bergulir,” ungkap Aji, Selasa (11/10/2022) dikutip dari Beritajatim.
Ia menyebut banyak tim yang libur latihan cukup panjang. Namun bagi Persebaya Surabya, meskipun libur berlatih tidak mengganggu program latihan.
Kondisi fisik dan performa pemain tetap terjaga karena tim kebanggaan Bonek memiliki program latihan tersendiri.
“Tidak. Setiap tim kan artinya punya program sendiri-sendiri. Jadi kalau ada tim yang libur ya tidak ada masalah monggo aja tapi kalau saya tidak libur. Saya cukup libur 3 hari setelah itu fokus lagi," tambahnya.
Sementara terkait kondisi para pemain, kata Aji, semua baik hanya tiga pemain Persebaya harus kembali bergabung dengan Timnas Indonesia untuk trainning camp.
"Kondisi pemain alhamdulillah semua ini tadi ikut latihan tidak ada yang cedera tapi 3 pemain Marcel, Bowo, dan Adit tidak bisa latihan karena bergabung dengan timnas," pungkasnya.
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024