Irwan Febri Rialdi | Adie Prasetyo Nugraha
Sekjen PSSI, Yunus Nusi. [ANTARA/Michael Siahaan]

Bolatimes.com - PSSI memberikan apresiasi kepada pemerintah Kota Surabaya atas dukungan dalam penyelenggaraan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. PSSI berharap pemerintah daerah lain bisa seperti Surabaya.

PSSI diketahui menjadikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya sebagai venue untuk menggelar laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Mereka memilih Stadion GBT salah satunya karena biaya sewa yang digratiskan oleh Pemkot Surabaya. Tidak hanya itu, akomodasi seluruh peserta yaitu Timnas Indonesia U-20, Vietnam, Timo Leste, dan Hong Kong juga ditanggung pemerintah kota Surabaya.

Stadion Gelora Bung Tomo, Jawa Timur. (Suara.com)

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kota Surabaya atas dukungan penuh tersebut. Dia berharap pemerintah dareah lainnya bisa memberikan bantuan semasif Surabaya.

"Kami mengucapkan terima kasih yang tak terhingga beliau [Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi] sudah mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia U-20," kata Yunus Nusi dalam rilis PSSI pada Senin (19/9/2022).

"Ada tuah wali kota, ada tuah Gelora Bung Tomo sehingga anak-anak dengan semangat yang begitu kuat diiringi dengan dukungan 25.000 suporter dari Surabaya dan sekitarnya, itulah yang kami harapkan dari federasi kepada beberapa daerah yang ada di Indonesia."

Sejumlah pesepak bola Indonesia melakukan selebrasi usai menang melawan tim Vietnam pada pertandingan babak kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (18/9/2022). [ANTARA FOTO/Moch Asim/nz]

Di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 ini, Timnas Indonesia U-20 sukses menjadi juara Grup F dan otomatis lolos keputaran final di Uzbekistan tahun depan setelah menang 3-2 atas Vietnam dalam laga pamungkas Minggu (18/9/2022).

PSSI berharap beberapa event yang akan dijalani ke depan bisa kembali berlangsung di Surabaya.

"Mudah-mudahan ini bukan terakhir dan kami berharap di event-event Timnas kedepannya akan berada di Surabaya atau Gelora Bung Tomo," tambahnya.

Pernyataan PSSI kembali mengupas polemik mereka dengan PT Jakarta Propertindo (JakPro) selaku pengelola Jakarta International Stadium (JIS) karena menganggap stadion milik Pemprov DKI Jakarta itu belum layak untuk menggelar ajang sepak bola internasional seperti FIFA Matchday.

Saat itu, PSSI tak hanya menyebut infrastruktur stadion belum memenuhi standar, tetapi juga menganggap biaya sewa JIS begitu mahal hingga mereka memilih venue lain.

Sebagai informasi, PSSI sempat menjadikan JIS calon venue uji coba internasional antara Timnas Indonesia vs Curacao pada 27 September mendatang.

Namun, setelah melakukan inspeksi, PSSI batal menggunakan JIS dan lebih memilih memakai Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor untuk menggelar laga FIFA Matchday tersebut.

Sementara untuk laga kontra Curacao pada tanggal 24 September, PSSI akan menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, sebagai venue.

Load More