Irwan Febri Rialdi | Husna Rahmayunita
Pemain Timnas Vietnam U-19 Dinh Xuan Tien selebrasi usai bobol gawang Timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-19 2022. (Instagram/@xuantien1001)

Bolatimes.com - Pemain Timnas Vietnam U-19, Dinh Xuan Tien, tak takut usai dihujat netizen. Ia malah sengaja 'menantang' dengan pamer foto selebrasi usai jebol gawang Timnas Indonesia U-19.

Sosok Dinh Xuan Tien jadi perbincangan setelah dituding melakukan selebrasi provokatif saat lawan Timnas Indonesia U-19 di laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9/2022).

Pada pertandingan tersebut, Dinh Xuan Tien mencetak gol pada menit ke-79 untuk membawa timnas Vietnam U-19 berbalik unggul 2-1 meski sempat tertinggal 0-1 dari skuad Garuda Nusantara.

Ia melakukan selebrasi dengan mendekatkan kedua telapan tangan ke telinga dan sempat berjoget dengan rekannya.

Adapun tuan rumah berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2 dan memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023.

Namun selebrasi Dinh Xuan Tien terlanjur memancing amarah suporter Timnas Indonesia U-19. Netizen pun ramai 'bersilaturahmi' ke akun Instagram @xuantien1001, milik pemain Vietnam tersebut.

Pemain Timnas Vietnam U-19 Dinh Xuan Tien selebrasi usai bobol gawang Timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-19 2022. (Instagram/@xuantien1001)

Beragam sindiran, hujatan hingga makian menyasar kolom komentar pemain berusia 19 tahun tersebut.

Tetapi, Dinh Xuan Tien rupanya cuek dengan komentar pedas yang didapatkannya.

Hasil pantauan Bolatimes.com, ia terlihat membagikan postingan baru lewat akun Instagram pribadinya, Senin (20/9).

Dalam postingan itu, ia membagikan foto saat selebrasi usai membobol gawang Timnas Indonesia U-19 dengan satu tangan mendekat ke telinga. Ia berselebrasi bersama dua rekannya.

"Asia U-20," sebagai caption.

Kontan saja, hal itu kembali memancing kekesalan netizen Indonesia. Beragam komentar pedas dilancarkan netizen.

"Pansos kuping gajah," kata @bara***.

"Maunya sih sombong, tapi kok malah bikin malu sendiri, kwak," sahut @sahru***.

"Sialm malah tambah nyolot," kata @bagus***.

"Asem, gak kapok-kapok," tulis @indi***.

Terlepas dari itu, Vietnam U-19 juga dinyatakan lolos ke putaran final Piala Asia U-19 di Uzbekistan lewat jalur runner terbaik.

Load More