Rauhanda Riyantama | Arif Budi Setyanto
Asisten pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto. (Bolatimes.com/Arif Budi)

Bolatimes.com - Asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto sempat menyentil ada beberapa pemain timnas Indonesia U-19 yang tinggi hati. Ia pun menegaskan para staf pelatih selalu mengingatkan para pemain agar terus bekerja keras dan tidak boleh merasa sudah hebat.

Sebelum ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, skuad timnas Indonesia U-19 diterpa kabar miring karena beberapa pemain disebut tinggi hati. Hal itu bahkan disampaikan secara langsung oleh Nova Arianto.

Ketika ditemui langsung oleh bolatimes.com, asisten Shin Tae-yong mengatakan memang ada beberapa pemain yang tinggi hati. Kemudian ia ditanya bagaimana cara staf pelatih memperlakukan para pemain agar tak bersikap sombong.

Baca Juga:
Belum Bisa Berbahasa Indonesia, Ini Cara Shin Tae-yong Bangun Kedekatan dengan Pemain Timnas Indonesia U-19

Nova Arianto menegaskan bahwa para pelatih selalu mengingatkan pemainnya untuk bekerja keras. Selain itu, pemain juga diingatkan jangan merasa hebat.

"Yang pasti kita selalu mengingatkan mereka untuk selalu sadar kalau mereka sebenarnya harus kerja keras di setiap latihan. Karena kalau dia sudah merasa menjadi pemain bintang atau jadi pemain yang merasa hebat ya itu akan membuat hancur pemain sendiri," ucap Nova Arianto saat ditemui di Lapangan Thor, Surabaya pada Kamis (15/9/2022).

Pesan dari sang pelatih itu tidak hanya disampaikan satu dua kali saja. Sebab, hal itu pasti dilakukan setiap saat ketika bertemu dengan para pemain.

Baca Juga:
Jadwal Liga 1 2022 Hari Ini: Cuma Ada Laga Persib Bandung vs Barito Putera

"Itu yang selalu kami kami ingatkan di saat latihan serta setiap saat ketika kita bertemu pemain," tegas asisten Shin Tae-yong di timnas ini.

Nyatanya berkat pesan pelatih agar pemain tidak lupa bekerja keras dalam latihan, timnas Indonesia U-19 mengambil buah manisnya di laga pertama Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan menang telak dari Timor Leste 4-0.

Akan tetapi, skuad Garuda Nusantara memang tidak boleh berpuas diri karena masih menghadapi dua pertandingan lagi melawan Hong Kong pada hari ini, Jumat (16/9/2022) dan terakhir Vietnam, Minggu (18/9/2022).

Baca Juga:
Tiket Hong Kong vs Timnas Indonesia U-19 Baru Terjual 2.000 Lembar, Stadion Auto Sepi

Load More