Bolatimes.com - Sejumlah nama wasit tercatat mendapatkan tugas paling banyak dari Komite Wasit (Komwas) PSSI untuk memimpin pertandingan-pertandingan kompetisi Liga 1 2022-2023.
Setidaknya, hingga kompetisi Liga 1 2022-2023 memasuki pekan ke-10, hanya ada dua nama wasit yang mendapatkan lima kali penugasan untuk memimpin pertandingan.
Kedua wasit tersebut yakni Agus Fauzan Arifin dan Steven Yube Poli. Jumlah lima pertandingan ini tercatat sebagai penugasan terbanyak dibandingkan nama-nama perangkat pertandingan lainnya.
Dari lima pertandingan itu, Agus Fauzan Arifin dan Steven Yube Poli sudah sama-sama mengeluarkan 21 kartu kuning. Bedanya, Agus Fauzan sudah memberikan dua kartu merah dan satu penalti.
Selanjutnya, ada nama Oki Dwi Putra dan Faulur Rosy yang sejauh ini sudah memimpin empat pertandingan di kompetisi Liga 1 2022-2023.
Dari dua nama perangkat pertandingan ini, Oki Dwi tercatat lebih tegas karena sudah mencabut 20 kartu kuning dari sakunya, sedangkan Faulur Rosy baru 14 kartu.
Menariknya, hanya ada dua wasit Indonesia yang berlisensi FIFA di dalam daftar ini. Mereka adalah Thoriq Alkatiri dan Aprisman Aranda yang sama-sama memimpin tiga laga Liga 1 2022-2023.
Khusus Thoriq Alkatiri, padahal dia adalah wasit andalan AFC. Ia kerap dipercaya memimpin di luar negeri, seperti laga Bangladesh vs Bahrain di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 beberapa waktu lalu.
Adapun wasit lain yang juga telah bertugas sebanyak tiga kali ialah Nusur Fadilah, Iwan Sukoco, Adi Riyanto, Moch Adung, dan Agung Setiawan.
Dengan demikian, tak ada nama tiga wasit berlisensi FIFA lainya dalam daftar ini. Mereka adalah Fariq Hitaba, Yudi Nurcahya, dan Sance Lawita.
Untuk Sance Lawita, dia tercatat baru bertugas memimpin dua pertandingan di Liga 1 2022-2023, sedangkan Fariq Hitaba dan Yudi Nurcahya sama-sama memimpin satu laga hingga pekan ke-10 ini.
Berikut Daftar Wasit dengan Tugas Paling Banyak di Liga 1 2022-2023
1. Agus Fauzan Arifin (5 Pertandingan)
2. Steven Yubel Poli (5 Pertandingan)
3. Oki Dwi Putra (4 Pertandingan)
4. Faulur Rosy (4 Pertandingan)
5. Thoriq Alkatiri (3 Pertandingan)
6. Nusur Fadilah (3 Pertandingan)
7. Aprisman Aranda (3 Pertandingan)
8. Iwan Sukoco (3 Pertandingan)
9. Adi Riyanto (3 Pertandingan)
10. Moch Adung (3 Pertandingan)
11. Agung Setiawan (3 Pertandingan)
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024