Arif Budi Setyanto
Aksi pemain Timnas Indonesia u-20 dalam melakukan ujicoba dengan Persija u-18 (Twitter)

Bolatimes.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll curhat dengan mengatakan ia harus berpikir keras untuk memilih komposisi tim utama usai pemainnya banyak dipanggil ke timnas Indonesia U-19.

Persija Jakarta merupakan klub yang menjadi penyumbang pemain terbanyak untuk timnas Indonesia U-19. Ada 9 nama muda dari tim berjuluk Macan Kemayoran itu yang dipanggil Shin Tae-yong pada TC di Surabaya.

Sembilan pemain yang ikut TC di Surabaya jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 adalah Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Dia Syayid Alhawari, Frengky Missa, Achmad Maulana Syarif, Alfriyanto Nico, Ginanjar Wahyu, Teuku Razzaa Fachrezi, dan Dony Tri Pamungkas.

Baca Juga:
Media Thailand Ketakutan Harus Lawan Timnas Indonesia di Stadion Utama GBK saat Piala AFF 2022

Imbas dari pemanggilan pemain itu, Thomas Doll mengaku harus berpikir keras untuk menyusun pemain utamanya jelang menghadapi Barito Putera.

"Kami harus berpikir keras memilih komposisi utama tim ini karena memang banyak pemain yang absen. Juga banyak yang harus bergabung dengan timnas U-20 saat ini," ucap Thomas Doll dikutip dari YouTube Persija Jakarta yang tayang pada jumat (9/9/2022).

Thomas Doll mengatakan harus berpikir keras untuk menentukan posisi pemain karena banyak pemain mudanya dipanggil ke timnas Indonesia U-19. (YouTube/Persija Jakarta)

Maka dari itu, pelatih asal Jerman itu akan melihat pemain yang tersedia untuk pertandingan berikutnya. Doll berharap semuanya berjalan lancar.

Baca Juga:
Kiper Hong Kong U-20 Ungkap Kelemahan Timnya Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-19

Persija sendiri kini sedang dalam tren positif dengan mencatatkan empat kemenangan beruntun. Selanjutnya Macan Kemayoran akan menghadapi Barito Putera pada Minggu (11/9/2022) makam WIB.

Sementara itu, pemain muda Persija akan fokus bersama Garuda Nusantara. Mereka sedang digembleng Shin Tae-yong jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga:
Aksi Jahil Shin Tae-yong saat Rayakan Ulang Tahun Marselino Ferdinan di Tengah TC Timnas Indonesia U-19

Load More