Bolatimes.com - Arema FC resmi mengistirahat Eduardo Almeida dari jabatan pelatih di tengah gelaran Liga 1 2022/2023. Tim pun kini akan ditangani oleh caretaker Kuncoro.
Keputusan Arema FC mencopot Eduardo Almeida diumumkan oleh manajemen, Senin (4/9/2022). Tepatnya, keesohan hari setelah Singo Edan ditahan imbang oleh Barito Putera 1-1, Senin malam.
"Keputusan ini resmi ditegaskan setelah semua jajaran pimpinan dan manajemen Arema FC bulat mengevaluasi kinerja pelatih kepala," tegas Manajer Arema FC Ali Rifky dikutip dari laman resmi klub.
Tak diketahui pasti maksud keputisan 'mengistirahatkan' Eduardo Almeida yang disampaikan manajemen. Tetapi, klub menyampaikan terima kasih atas dedikasi pelatih asal Portugal tersebut.
Selanjutnya, Arema FC pun akan dipimpin oleh careteker Kuncoro bersama staf pelatih lainnya.
"Sebagai pengganti Almeida manajemen menunjuk Coach Kuncoro sebagai caretaker untuk menghandle tim bersama asisten coach yang lain," sambung Ali.
Menyusul keputusan tersebut, Kuncoro pun menganggap tugas baru yang diembannya sebagai amanah. Maka dari itu, ia bertekad menjalankannya sebaik mungkin.
"Ya, ini adalah sebagai bentuk amanah dari manajemen yang harus diemban," tutur Kuncoro.
"Di sisi lain, saya juga sangat respect kepada Coach Almeida, banyak yang bisa dipelajari selama bekerja bersama-sama untuk Arema," paparnya.
Lantaran statusnya pelatih caretaker, Kuncoro mengaku akan mengemban jabatan ini sampai manajemen Arema FC menunjuk pelatih baru.
"Tentu saya dan seluruh staf pelatih akan berusaha maksimal. Karena sifatnya adalah caretaker, tentu sambil menunggu pelatih baru yang ditunjuk sebagai pelatih kepala," pungkasnya.
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024