Bolatimes.com - Jadwal Liga 1 2022/2023 hari ini, Kamis (18/8/2022). Ada dua pertandingan seru yang dimainkan, Persik Kediri vs PSIS Semarang dan Barito Putera vs Bali United.
Barito Putera akan menjamu Bali United dalam laga pekan kelima BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kamis (18/8/2022) sore WIB.
Sejatinya pertandingan ini mulai kick-off pada 20.30 WIB. Namun, mengalami perubahan menjadi 16.30 WIB.
Baca Juga:
Kejuaraan Dunia 2022: Ogah Menggebu-gebu, Fajar / Rian Pilih Nikmati Setiap Pertandingan
Bali United dan Barito Putera tentu sama-sama bertekad untuk meraih kemenangan dalam laga ini setelah pada laga terakhirnya kompak gagal meraup poin.
Barito Putera kalah saat tandang ke markas PSS Sleman, sedangkan Bali United takluk di kandang sendiri ketika menjamu Arema FC.
Tentu saja Barito Putera punya keuntungan jelang laga ini. Pasalnya, tim asuhan Dejan Antonic ini bakal tampil di hadapan suporternya sendiri.
Baca Juga:
Manchester United Buka Peluang Lepas Cristiano Ronaldo, Serahkan Keputusan pada Erik ten Hag
Sementara itu, dalam laga lainnya, PSIS Semarang akan melawan Persik Kediri di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis (18/8/2022) pukul 16.00 WIB.
Laga antara PSIS Semarang vs Persik Kediri menjadi kesempatan bagi Laskar Mahesa Jenar buat meraih tiga poin. Sebab, pekan lalu, PSIS menderita kekalahan dari Persib Bandung.
PSIS menatap laga ini dengan optimisme tinggi. Pasalnya, mereka akan bermain di depan pendukungnya sendiri yang mana bakal melecut semangat tim besutan Sergio Alexandre itu.
Baca Juga:
Elon Musk Cuma Nge-Prank, Pengusaha Inggris Ini Serius Ingin Beli Manchester United
Tambahan tiga poin juga akan mendongkrak posisi PSIS di klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Taise Marukawa dan kawan-kawan saat ini menduduki posisi 13 dengan perolehan 4 poin.
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Arkhan Kaka Cetak Satu Gol, Timnas Indonesia Kalahkan Bali United di Laga Uji Coba
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024