Bolatimes.com - Timnas Putri Indonesia U-18 diguyur bonus setelah meraih hasil positif di dua laga perdana Grup A Piala AFF Wanita U-18 2022.
Timnas Putri Indonesia U-18 berhasil mengalahkan Kamboja 1-0 pada laga yang berlangsung, Minggu (24/7/2022), usai unggul atas Singapura di laga sebelumnya.
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan bonus uang senilai Rp75 juta untuk keberhasilan timnas \putri menundukkan Singapura dengan skor 1-0, Jumat (22/7).
Kemudian, Ketua Umum ASBWI Nadalsyah menghadiahkan uang dengan jumlah serupa lantaran skuad belia "Garuda Pertiwi" mampu menghajar Kamboja dengan skor 1-0, Minggu (24/7).
Andai mampu menundukkan dua lawan kuat yang tersisa di Grup A yakni Vietnam dan Thailand, bonus akan kembali mengalir untuk Sheva Imut dan kawan-kawan.
Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi dikabarkan akan menyodorkan bonus jika timnas U-18 putri mengandaskan Vietnam. Lalu, jika sukses membungkam Thailand, bonus datang dari manajer timnas U-18 putri Akhmad Gunadi Nadalsyah.
Menurut Akhmad Gunadi, bonus demi bonus dialirkan demi memberikan motivasi kepada para pemain. Ujungnya, dia berharap sepak bola putri Indonesia terus berkembang.
"Sebagai tuan rumah, tentu kita sangat bangga jika tim bisa bermain bagus dan meraih kemenangan di setiap laga. Apalagi ketika bisa meraih tiga poin berharga. Kami sudah meraih dua kemenangan dan, sebagai manajer, saya akan memberikan apresiasi berupa bonus kepada tim. Ini penting untuk menambah semangat anak-anak yang kini berjuang untuk Indonesia," tuturnya dikutip dari keterangan Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia (ASBWI) di Jakarta, Senin,
Timnas U-18 putri Indonesia kini memimpin klasemen sementara Grup A Piala AFF U-18 Putri 2022 lantaran berhasil meraup enam poin dari dua laga.
Saat melawan Singapura, gol kemenangan Indonesia diciptakan oleh Claudia Scheunemann. Sementara kala menghadapi Kamboja, gol tunggal Sheva Imut dari tendangan bebas pada menit akhir laga menyelamatkan tiga poin untuk Indonesia.
Berikutnya, Indonesia akan menjajal kekuatan dua pesaing terberat di Grup A. Skuad "Garuda Pertiwi" akan bertarung kontra Vietnam pada Selasa (26/7) dan Thailand pada Kamis (28/7). Dua laga itu digelar di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang.
(Antara)
Berita Terkait
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Bertemu Erick Thohir, Shin Tae-yong Yakin Bisa Sikat Bersih Vietnam di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
-
Potret 6 Pemain Anyar Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, Bikin Vietnam Ketar-ketir
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024