Bolatimes.com - Protes media Vietnam soal aturan wajib vaksin tiga kali untuk Piala AFF U-16 2022 ditanggapi oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. Ia meminta agar peserta mengikuti aturan dan tak usah banyak mengeluh.
Diketahui, Piala AFF U-16 2022 akan digelar pada 6-18 Agustus di Indonesia. Stadion Maguwoharjo, Sleman dan Stadion Sultan Agung Bantul akan menjadi venue.
Adapun saat ini pemerintah Indonesia mewajibkan pelaku perjalanan sudah melakukan vaksin tiga kali. Hal itu merupakan respons atas meningkatnya kasus Covid-19 di Tanah Air.
PSSI selaku panitia menerapkan aturan serupa. Namun, aturan tersebut ditanggapi berbeda oleh media Vietnam, The Thao247.
Dalam laporannya, The Thao247 menyebut aturan tersebut mendadak. Mereka mengatakan perubahan mendadak itu adalah upaya PSSI untuk mempersulit Vietnam U-16 hadir di Piala AFF U-16 2022.
Menanggapi hal itu Iriawan meminta untuk tidak banyak mengeluh. Pasalnya, Indonesia juga tidak pernah protes jika mengikuti turnamen di Vietnam.
"Kan setiap negara punya aturan tersendiri, ikuti saja, ya. Tak usah banyak mengeluh lah," kata Iriawan saat ditemui di Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (19/7/2022).
"Kami juga kan enggak banyak mengeluh di Vietnam. Begitu saja, ikutin negara Indonesia," sambungnya.
Adapun skuad Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- berada di Grup A bersama Filipina, Singapura dan Vietnam.
Sementara di Grup B ada Thailand, Timor Leste, Laos, dan Brunei Darussalam. Lalu, Grup C diisi Australia, Kamboja, Laos, serta Malaysia.
Berita Terkait
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Media Vietnam Berlomba Lecehkan Timnas Indonesia, Singgung Naturalisasi Hingga kekalahan di Piala Asia 2023
-
Media Vietnam Lempar Pujian Pada Shin Tae-yong: Timnas Indonesia sedang..
-
Kabar Tak Sedap dari Timnas Indonesia Terendus Media Vietnam, Shin Tae-yong Kehilangan Pemain Kuncinya!
-
Media Vietnam Bandingkan Kualitas Pemain Liga Inggris Timnas Indonesia dan Jepang: Beda Kelas!
-
PSM Makassar Alami Krisis Finansial Jadi Sorotan Media Vietnam: PSM Mogok Kerja
-
Efek Pemain Liga Inggris, Media Vietnam Tak Anggap Remeh Timnas Indonesia Meski Dibantai Irak
-
Kata Ketum PSSI Erick Thohir soal Hasil Undian Grup Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia Tidak Gentar
-
Media Vietnam Tanggapi Candaan Sandy Walsh yang Ingin Menyikut Doan Van Hau, Anggap Serius
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024