Rauhanda Riyantama
Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam di Piala AFF U-19 2022. (dok.PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi lawan berat Thailand di laga ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022. Pelatih Shin Tae-yong mewanti-wanti hal ini kepada pemain Garuda Nusantara.

Jelang lawan Thailand, Indonesia punya modal apik usai melumat Brunei Darussalam dalam matchday kedua Grup A, Senin (4/7/2022). Dalam pertandingan di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi itu, Garuda Nusantara menang dengan skor 7-0.

Kemenangan ini, membuat skuad Garuda Nusantara untuk sementara menduduki posisi kedua Grup A dengan koleksi 4 poin dari dua pertandingan. Adapun di laga pertama Timnas Indonesia U-19 seri 0-0 kontra Vietnam.

Baca Juga:
Bantai Brunei 7-0, Asisten Shin Tae-yong Persembahkan Kemenangan Timnas U-19 untuk Sosok Ini

Selanjutnya pada Rabu (6/7/2022), Indonesia akan menghadapi Thailand yang untuk sementara berstatus pemuncak klasemen Grup A dengan koleksi enam poin hasil sapu bersih kemenangan di dua matchday pertama.

"Permainan semakin membaik. Umpan-umpan juga terlihat kian membahayakan gawang lawan. Tetap jaga kondisi agar bisa tampil lebih paten saat menghadapi Thailand,” kata Mochamad Iriawan dilansir dari laman PSSI.

Iriawan pun memahami keputusan pelatih Shin Tae-yong menarik pilar penting di babak kedua kontra Brunei ketika timnas Indonesia U-19 sudah unggul 6-0. Dia paham itu dilakukan untuk rotasi dan menghindari potensi cedera.

Baca Juga:
Christian Eriksen Sepakat Gabung Manchester United, Siap Tampil Moncer?

“Bermain dua kali sehari pasti menguras fisik pemain. Jadi bagus ketika kita sudah unggul banyak, kemudian dilakukan pergantian pemain starter,” pungkasnya.

Setelah melawan Thailand, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Filipina (8/7/2022) dan melawan Myanmar (10/7/2022). Semua laga itu akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga.

Baca Juga:
Pesan Shin Tae-yong: Lebih Beri Dukungan Penuh Ketimbang Bully Pemain Timnas

Load More