Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Striker Timnas Indonesia U-19, Hokky Caraka. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-19 dinilai telah mencetak sejarah setelah mengalahkan Ghana di Toulon Cup 2022. Kemenangan ini juga disorot oleh media Prancis.

Pada laga yang digelar Kamis (2/6/2022),  Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Ghana dengan skor 1-0. Ini menjadi kemenangan bersejarah bagi Raka Cahyana dan kawan-kawan.

Nah, setelah meraih kemenangan ini, timnas Indonesia U-19 kemudian merayakannya dengan suporter yang hadir langsung di lokasi. Meski bermain jauh di Prancis, tetap ada orang Indonesia yang memberikan dukungan.

Sontak pemandangan itu menjadi sorotan media Prancis yang mengabarkan terkait pemain muda bernama @FormationFC_.

Mereka memposting video skuad Garuda Nusantara yang berada di sisi lapangan untuk merayakan kemenangan bersama suporter. Terdengar seruan 'Indonesia'.

"Orang Indonesia merayakan kemenangan bersejarah mereka di Turnamen Toulon dengan kehadiran suporter di lokasi," cuit akun Twitter @FormationFC dibubuhi emoji api dan bendera Merah Putih.

Sementara itu, berkat kemenangan ini timnas Indonesia U-19 menjaga asa untuk lolos ke semifinal Turnamen Toulon 2022. Kini tim asuhan Dzenan Radoncic ada di urutan ketiga dengan koleksi tiga poin.

Pasalnya kini timnas Indonesia U-19 punya koleksi sama dengan Meksiko yang ada di urutan kedua. Hanya kalah agresivitas gol.

Nah, di pertandingan terakhir, timnas Indonesia U-19 sendiri akan bertanding melawan Meksiko. Jika mampu meraih kemenangan, bukan tak mungkins skuad Garuda Nusantara akan membuat sejarah lolos ke semifinal Turnamen Toulon 2022.

Load More