Bolatimes.com - Bagus Kahfi akhirnya kembali mendapatkan kesempatan bermain bersama Jong FC Utrecht dalam Eerste Divisie Belanda melawan Ado Den Haag pada Minggu (24/4/2022).
Jong FC Utrecht bertandang ke markas Ado Den Haag. Dalam laga itu, Bagus Kahfi masuk skuad, tapi duduk di bangku cadangan.
Tim tuan rumah berhasil unggul lebih dulu lewat gol Dhoraso Moreo Klas pada menit ke-13. Skor 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga babak pertama usai.
Baca Juga:
Liverpool Hajar Everton 2-0, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris
Di awal babak kedua, Jong FC Utrecht masih buntu untuk menyamakan kedudukan. Pada akhirnya Bagus Kahfi dimainkan di menit ke-86 saat timnya masih tertinggal 0-1.
Nah, hadirnya striker berusia 20 tahun itu di lapangan turut memberikan pengaruh. Sebab, Jong FC Utrecht akhirnya berhasil mencetak gol penyeimbang.
Adalah Mohammed Akharaz yang berhasil membobol gawang ketika lagi memasuki menit 90+2. Laga ini sendiri berlangsung dengan 10 menit babak tambahan waktu.
Baca Juga:
Resmi! Antonio Rudiger akan Tinggalkan Chelsea
Ketika injury time memasuki menit ke-8, Bagus Kahfi mendapatkan kartu kuning. Beruntung, timnya akhirnya terhindar dari kekalahan.
Sementara itu, dalam laga itu ada juga pemain keturunan Indonesia yang masuk dalam skuad Jong FC Utrecht, yakni Ivar Jenner.
Nama Ivar Jenner sempat menjadi sorotan pecinta sepak bola Indonesia. Pasalnya, gelandang berusia 18 tahun itu disebut berminat untuk membela timnas Indonesia.
Baca Juga:
Barcelona Dipermalukan Rayo Vallecano di Camp Nou, Berikut Klasemen Terbaru La Liga
Bahkan Ivar Jenner sebelumnya sempat bertemu dengan pihak PSSI yang diwakili oleh Hasani Abdulgani di Belanda.
Nah, dalam laga Ado Den Haag melawan Jong FC Utrecht, Ivar Jenner sayangnya tak bermain dan hanya duduk di bangku cadangan hingga pertandingan selesai.
Baca Juga:
AC Milan Kalahkan Lazio 2-1, Berikut Klasemen Terbaru Serie A Italia
Berita Terkait
-
4 Bintang Muda Indonesia yang Meredup karena Cedera, Ada Jebolan Liga Inggris
-
Ivar Jenner Tampil Starter, Bawa Jong Utrecht Kalahkan Tim yang Bantai Klub Marselino Ferdinan
-
Statistik Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Bagus Kahfi setelah Kembali ke Liga 1, Siapa Paling Gacor?
-
Bagus Kahfi Nyaris Cetak Gol Perdana di BRI Liga 1 2023/2024, Gagal Karena Kena Tiang
-
Deretan Pemain Kakak Beradik yang Ramaikan BRI Liga 1 2023/2024, Siapa Saja?
-
Bagus Kahfi Debut di BRI Liga 1, Pemain Naturalisasi Ini Doakan Bisa Kembali ke Timnas Indonesia
-
Bagus Kahfi Jalani Debut Bersama Barito Putera, Eks Pemain Chelsea Bereaksi
-
Eks Nakhoda PSM Makassar Resmi Jadi Pelatih Baru Rafael Struick, Dulu Latih Bagus Kahfi dan Ivar Jenner di Jong Utrecht
-
Sempat Bermain di Eropa, 4 Wonderkid Indonesia Ini Justru Kariernya Meredup
-
Lama di Eropa, Pelatih Barito Putera Puji Bagus Kahfi yang Cepat Beradaptasi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024