Bolatimes.com - Liverpool berhasil memenangi laga derbi melawan Everton dengan skor dua gol tanpa balas pada pekan ke-34 Liga Inggris di Anfield pada Minggu malam WIB.
The Reds memecah kebuntuan lewat gol Andy Robertson sebelum Divock Origi mencetak gol tambahan, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.
Berkat hasil itu, Liverpool tetap berada di peringkat dua klasemen dengan 79 poin dan kembali terpaut satu poin dari sang pemuncak, Manchester City. Sementara itu, Everton kini turun ke peringkat 18 dan berada di zona degradasi.
Baca Juga:
Resmi! Antonio Rudiger akan Tinggalkan Chelsea
Liverpool kesulitan untuk membangun permainan mereka dan Everton bermain disiplin untuk mempersempit ruang gerak para pemain lawan.
Tuan rumah baru dapat membuat peluang pada menit ke-21 ketika Sadio Mane mendapat bola di depan kotak penalti dan lepas dari kawalan Allan, tetapi sepakannya masih melayang tipis di atas mistar Jordan Pickford.
Pada menit ke-32, Liverpool kembali mengancam gawang Everton. Jota muncul di tiang dekat untuk menyambut umpan silang Andrew Robertson meski bola tendangannya menyamping.
Baca Juga:
Barcelona Dipermalukan Rayo Vallecano di Camp Nou, Berikut Klasemen Terbaru La Liga
Everton mendapat kans untuk menyerang ke pertahanan Liverpool saat Richarlison merebut bola dari Thiago Alcantara sebelum meneruskannya ke Abdoulaye Doucoure yang berlari ke kotak penalti dan coba menembak, tetapi masih melebar.
Mohamed Salah coba menembak dari kotak penalti seusai bermain umpan 1-2 dengan Naby Keita pada menit ke-42. Namun, tembakan penyerang asal Mesir itu masih melayang di atas mistar. Tidak ada gol tercipta hingga turun minum.
Selepas jeda, Liverpool memasukkan Luis Diaz dan Divock Origi pada menit ke-60 untuk menambah daya serangan. Hasilnya terlihat dua menit kemudian ketika Liverpool akhirnya memecah kebuntuan lewat Andrew Robertson.
Baca Juga:
AC Milan Kalahkan Lazio 2-1, Berikut Klasemen Terbaru Serie A Italia
Origi dan Salah memainkan umpan 1-2 di sisi kanan kotak penalti sebelum diakhiri dengan umpan silang ke tiang jauh, yang ditanduk Robertson untuk mengubah skor menjadi 1-0.
Intensitas serangan Liverpool makin bertambah di 10 menit terakhir. Pada menit ke-84, Thiago mendapat ruang tembak di depan kotak penalti, tetapi sepakannya membentur bek lawan dan bisa ditepis Pickford.
Liverpool menyegel kemenangan mereka dengan mencetak gol kedua pada menit ke-85 lewat sebuah tendangan voli Luis Diaz yang berhasil disundul Origi ke gawang Pickford.
Baca Juga:
Daftar Pelatih Tim Liga 1 Musim 2022/2023, Cuma Ada 2 Pelatih Lokal
Berikut klasemen terbaru Liga Inggris:
(Antara)
Berita Terkait
-
Liverpool Sodori Kontrak Baru, Virgil van Dijk Mau Nerima?
-
Mohamed Salah Isyaratkan Tinggalkan Liverpool
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024