Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Taisei Marukawa ungkapkan targetnya bersama PSIS Semarang. (YouTube/PSIS OFFICIAL)

Bolatimes.com - Pemain baru PSIS Semarang, Taisei Marukawa punya target individu yang tinggi untuk musim keduanya di Liga 1 Indonesia. Bersama klub barunya, pemain asal Jepang itu ingin mencetak 10 gol dan 10 assist.

Taisei Marukawa resmi direkrut PSIS Semarang dari Persebaya Surabaya. Ia punya statistik apik bersama tim Bajol Ijo.

Tercatat pemain berusia 25 tahun ini telah mencetak 17 gol bersama Persebaya Surabaya serta menyumbangkan sembilan assist di sepanjang musim ini.

Baca Juga:
Persija Jakarta Resmi Datangkan Dua Pemain Berlabel Timnas, Firza Andika dan Hanif Sjahbandi

Berkat performa apiknya tersebut, Marukawa dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga 1 untuk musim 2021/2022.

Setelah tampil impresif bersama Persebaya, Marukawa tak memperpanjang kontrak dan berlabuh ke Laskar Mahesa Jenar. Bersama klub barunya itu, ia ingin mencatatkan statistik double digit.

"Sebagai tim, tentu saya ingin PSIS juara di musim depan. Sebagai individu, saya ingin mencetak 10 gol dan 10 assist," ucap pemain asal Jepang dikutip dari akun YouTube PSIS Semarang yang tayang Minggu, (4/4/2022).

Baca Juga:
Bangga Pernah Latih Timnas Indonesia, Luis Milla Bagikan Pengalaman di Universitas Zaragoza

PSIS Semarang memperkenalkan Taisei Marukawa dan Carlos Fortes. (Dok. PSIS)

Pada kesempatan itu, pemain berusia 25 tahun ini mengaku terkejut dirinya bisa menjadi pemain terbaik Liga 1. Ia kemudian menyampaikan terima kasih untuk rekan timnya.

"Jujur saya terkejut, tapi tentu saya ingin sampaikan terima kasih untuk seluruh tekan tim dan semua orang yang sudah membantuku," sambungnya.

Sebagai penutup, Marukawa kemudian berharap bahwa suporter bisa hadir di stadion untuk Liga 1 musim depan. Ia pun berjanji bakal memberikan performa terbaiknya.

Baca Juga:
Ketum PSSI Tegaskan Timnas U-23 Tak Pergi ke Korsel Jika Belum Dapat Lawan Uji Coba

"Semoga semua suporter dapat hadir langsung di stadion musim depan. Saya pun akan memberikan kemampuan terbaik dan saya harap kita bisa juara liga," pungkasnya.

Load More