Bolatimes.com - Borneo FC menahan imbang PSIS Semarang dengan skor akhir 1-1 pada laga pekan ke-27 BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022 yang berlangsung di di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Kamis malam.
Wawan Febrianto mencetak gol balasan untuk Borneo pada menit kesepuluh, hanya berselang dua menit dari gol Fandi Eko Utomo yang sempat membawa PSIS memimpin.
Skor imbang itu mampu dijaga Borneo meskipun mereka harus menuntaskan permainan dengan sepuluh pemain menyusul kartu kuning kedua yang diterima gelandang Wahyudi Hamisi.
Baca Juga:
Bali United Bantai Persipura 4-1, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Hasil imbang ini membuat cukup untuk membuat Borneo sementara menanjak ke posisi keenam dengan raihan 39 poin, sementara PSIS yang tertinggal tiga poin tak beranjak dari urutan kedelapan.
Kedua tim langsung menggencarkan serangan sejak awal laga dan pertandingan baru berusia delapan menit ketika Fandi membuka keunggulan untuk PSIS memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti Borneo demi menaklukkan kiper Gianluca Pandeynuwu.
Namun keunggulan PSIS hanya seumur jagung, sebab dua menit kemudian Borneo langsung membalas saat Wawan memaksimalkan umpan dari Jonathan Bustos dan tembakannya sempat membentur salah satu pemain lawan sehingga melesak ke dalam gawang mengecoh kiper Joko Riwobo dan membuat kedudukan kembali imbang 1-1.
Baca Juga:
Sandy Walsh Antusias Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Tempo permainan cepat berlanjut dan Laskar Mahesa Jenar nyaris merestorasi keunggulan mereka atas Borneo dalam serangan setelah sepak lanjut, sayangnya tembakan spekulasi jarak jauh Chevaughn Walsh masih membentur tiang gawang.
Lima menit berselang giliran Borneo yang beroleh kesempatan besar untuk berbalik memimpin setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti lantaran Wawan dilanggar Wahyu Prasetyo.
Sayang kesempatan itu dibuang sia-sia karena Boaz Solossa yang didapuk jadi algojo mendapati eksekusi penaltinya bisa digagalkan oleh kiper Joko Ribowo dan sisa waktu babak pertama berlalu tanpa ada perubahan skor 1-1.
Baca Juga:
Pulang Kampung usai Terdepak dari Piala AFF U-23, Pemain Malaysia Malah Dicibir
Ritme permainan tinggi terus berusaha disajikan kedua tim di babak kedua, tapi tak ada satu gol pun tercipta hingga peluit bubaran.
Pengujung laga justru diwarnai pengusiran Wahyudi Hamisi dari lapangan oleh wasit karena menerima kartu kuning kedua setelah melanggar Flavio Beck Junior.
Berikut klasemen terbaru Liga 1 2021/2022:
Baca Juga:
Antusias Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia, Jordi Amat Tanyakan Prediksi
(Antara)
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024