Bolatimes.com - Penjaga gawang Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa sukses tampil gemilang di lanjuta Liga 1 2022. Bentrok dengan Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin (14/2) malam WIB, ia menepis 13 upaya tembakan ke gawang lawan.
Dengan catatan itu, Andritany mencatatkan rekor di Liga 1 musim ini. Adalah rekor dengan penyelamatan terbanyak oleh penjaga gawang di satu pertandingan hingga pekan 24 Liga 1 2021/2022.
Kendati tampil gemilang, Persija dan Persebaya kudu berbagi angka. Tim Ibu Kota Persija sempat unggul di awal laga, disamakan, tertinggal, dan akhirnya menyamakan laga dengan skor 3-3.
Baca Juga:
4 Pemain yang Harusnya Tak Dilepas AC Milan, Semua Kini Jadi Pemain Top
Andritany adalah kiper nomor 1 Persija sejak Liga 1 bergulir 2017 silam. Pos penjaga gawang hanya tak ditempatinya kalau-kalau ia mengalami cedera, akumulasi kartu, atau pemanggilan tim nasional Indonesia.
Karier sepak bola Andritany dimulai pada tahun 2000 saat ia membela Akademi Asiop Jakarta. Di sana, pemain kelahiran 26 Desember 1991 ini menimba ilmu sepak bola selama 5 tahun.
Baca Juga:
Kisah Mulia Odion Ighalo, Habiskan Dana Rp 19 Miliar untuk Panti Asuhan di Nigeria
Pada 2006, Andritany pindah ke Diklat Ragunan. Setahun berselang, ia hijrah ke Persib U-18 sebagai pemain pinjaman.
Selepas masa pinjaman, Andritany kembali ke Jakarta. Hingga 2008, ia membela Persija Barat dan Pesik Kuningan dan akhirnya ke Sriwijaya pada 2008 hingga 2010.
Hanya menjadi deputi Ferry Rotinsulu dan Dese Sulaiman, Andritany kembali pulang ke Jakarta. Akhirnya, Persija mengamankan jasanya sejak 2010 hingga saat ini.
Baca Juga:
Viral Pria Mirip Shin Tae-yong Jualan Tahu, Netizen: Efek Batal ke Kamboja
Selain membela panji Persija, Andritany juga sudah membela tim nasional sejak usia dini. Pada 2003, ia sudah membela Timnas U-14, berlanjut ke Timnas U-15 dan Timnas U-17 pada 2005, Timnas U-18 pada 2008.
Pada 2011 hingga 2018, Andritany masuk ke Timnas Indonesia senior. Hanya saja jam terbangnya banyak menjadi pelapis.
Pada 2018, Andritany mulai rutin menjadi penjaga gawang skuad Garuda. Namun, usai Asian Games dan Piala AFF 2018, namanya jarang dipanggil Timnas Indonesia seiring pergantian estafet pelatih.
Baca Juga:
3 Alasan AC Milan Bisa Juara Liga Italia 2021/2022
Terkini, Andritany fokus membela Persija. Musim ini ia mencatatkan 4 nir bobol dan telah kemasukan 22 gol dari 19 laga yang dijalaninya.
(Kontributor: Alan Kusuma)
Berita Terkait
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Persija Belum Habis usai Dipecundangi Persib, Persik Jangan Main-Main
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
-
PREDIKSI Skor Persib vs Persija di Liga 1: Susunan Pemain, Head to Head, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ingin Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Persib
-
Duel Persib vs Persija tanpa Penonton di Stadion, Nick Kuipers Bilang Begini
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024