Bolatimes.com - Timnas Wanita Indonesia gagal lolos dari fase grup Piala Asia Wanita 2022. Pelatih Rudy Eka Priyambada pun minta maaf kepada pecinta sepak bola Tanah Air.
Sebagaimana diketahui, Timnas putri Indonesia harus tersingkir dari Piala Asia Wanita 2022 setelah selalu kalah dalam tiga matchday Grup B. Dalam periode tersebut, Garuda Pertiwi tak mampu mencetak gol dan justru kebobolan 28 kali.
Timnas putri tercatat kalah 0-18 dari Australia, 0-4 dari Thailand, dan terakhir hancur lebur di tangan Filipina dengan kekalahan setengah lusin gol, Kamis (27/1/2022).
Baca Juga:
Para Pemain Langsung Latihan usai Pertandingan Vs Timor Leste, Kenapa?
"Saya ingin meminta maaf kepada masyarakat dan pencinta sepak bola Indonesia. Maafkan atas hasil ini," ujar Rudy Eka dalam konferensi pers virtual yang diikuti di Jakarta, Kamis (27/1/2022) malam.
Rudy menyebut, faktor mental menjadi salah satu penyebab hadirnya catatan negatif itu. Baiq Amiatun dan kawan-kawan dianggap kurang pengalaman bertanding di level internasional sebelum bertempur di Piala Asia.
"Akhirnya kami kalah, kehilangan konsentrasi dan kehilangan semuanya karena mental pemain jatuh. Ini memang menjadi evaluasi kami untuk kompetisi berikutnya," tutur Rudy.
Baca Juga:
Timnas Putri Jadi Lumbung Gol di Piala Asia, Pelatih Minta Maaf
Dia juga berharap hasil dari Piala Asia 2022 menjadi evaluasi PSSI agar dapat mengembangkan sepak bola putri di Indonesia.
"Akan tetapi, upaya untuk sepak bola putri tak bisa dilakukan sendiri. Harus ada kerja sama dengan banyak pihak. Yang jelas, timnas putri Indonesia bermimpi dapat bertanding lagi di Piala Asia berikutnya," ujar Rudy.
Timnas putri tak mampu melaju dari fase grup Piala Asia Putri 2022 setelah ditundukkan Filipina dengan skor 6-0 pada laga terakhirnya di Grup B, Kamis (27/1/2022) malam di India.
Baca Juga:
Selamat, Iran Jadi Negara Asia Pertama yang Lolos ke Piala Dunia 2022
Hasil tersebut membuat Indonesia menelan tiga kekalahan dari tiga pertandingan. Sebelumnya, Indonesia kalah 0-18 dari Australia dan 0-4 dari Thailand.
Ketidaklolosan dari fase grup mengulangi prestasi Indonesia pada Piala Asia Wanita 1981 dan 1989. Prestasi terbaik Indonesia di kompetisi tersebut yaitu menjadi semifinalis tahun 1977 dan 1986.
Sementara di Piala Asia Putri 2022, India, tiga tim ASEAN yaitu Filipina, Thailand dan Vietnam mampu menyegel tempat di babak perempat final yang dilaksanakan pada 30 Januari 2022.
Pada fase delapan besar tersebut, Filipina akan melawan Taiwan, Vietnam menghadapi China dan Thailand menjajal kekuatan Jepang. Satu pertandingan tersisa adalah Australia versus Korea Selatan, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Hasil Piala AFF Wanita U-19: Timnas Putri Indonesia U-19 Kalah Dramatis dari Myanmar di Perebutan Tempat Ketiga
-
Timnas Putri Indonesia U-19 vs Thailand, Rudy Eka Priyambada Minta Claudia Scheunemann Cs Waspada
-
Media Vietnam Takjub dengan Kekuatan Timnas Putri Indonesia U-19 di Piala AFF Wanita U-19
-
Klasemen Terbaru Piala AFF Putri U-19: Timnas Putri Indonesia Kokoh di Puncak usai hajar Laos
-
Kontrak Pelatih Asal Jepang, Erick Thohir Beri Tugas Loloskan Timnas Wanita Indonesia ke Piala Dunia Wanita 2027
-
Minta Belajar dari Kekalahan Dua Laga Terakhir, Timnas Putri Indonesia U-20 harus Menang saat Hadapi Singapura
-
Jadwal Timnas Wanita U-20 di Babak Pertama Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20, Lawan Vietnam di Laga Perdana
-
Ditahan Imbang Arab Saudi, Pelatih Timnas Putri Indonesia: Harusnya Bisa Menang
-
Timnas Wanita Indonesia Duel Lawan Arab Saudi, Ini Jadwalnya
-
Dukung Garuda Pertiwi di Babak Kualifikasi Olimpiade 2024, Timnas Indonesia Optimis Lolos
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024