Bolatimes.com - Jelang putaran kedua Liga 1 2021-2022 bergulir, sejumlah tim menambah amunisi untuk memperkuat penampilan mereka.
Selain transfer pemain-pemain lokal, ada sejumlah pemain asing yang direkrut oleh klub-klub Liga 1. Setidaknya ada 4 nama baru yang hadir di kompetisi sepak bola Tanah Air.
Adapun, putaran kedua Liga 1 musim ini sudah bergulir sejak 5 Januari kemarin dan terpusat di Bali. Berikut 4 pemain asing baru yang direkrut oleh klub Liga 1.
Baca Juga:
4 Faktor yang Mungkin Bisa Ganjal Mees Hilgers Bela Timnas Indonesia
Pemain asing baru yang datang ke Liga 1 adalah rekrutan anyar PSIS Semarang asal Jamaika, Chevaughn Walsh.
Sebelumnya, Walsh merupakan pemain dari tim Liga Vietnam, Ha Tinh FC. Pemain berusia 26 tahun ini sudah mencatatkan 9 penampilan dan mencetak empat gol. Penampilan terbaik Walsh di Liga Vietnam dicatatkan saat memperkuat tim HAGL FC pada tahun 2019.
Baca Juga:
Rival Timnas Indonesia di FIFA Matchday, PSSI Lobi Yunani dan Kroasia
Untuk menjaga peluang menjadi juara, Persib Bandung mendatangkan pemain asing baru asal Brasil, Bruno Cantanhede.
Pemain berusia 28 tahun ini punya pengalaman bermain di Liga Asia sebelumnya, yaitu saat membela klub Korea Selatan, Daejeon Citizen, pada 2017.
Baca Juga:
Tak Punya Pelatih, Tajikistan Batal Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday
Bruno juga sempat membela klub asal Vietnam, Hanoi FC, dengan mengoleksi 21 gol dari 96 pertandingan lintas ajang.
Peman asing baru lainnya di Liga 1 musim ini adalah rekrutan anyar Bali United asal Kamerun, Privat Mbarga, yang datang pada 24 Desember lalu.
Baca Juga:
Persebaya Pakai Ruang Ganti Sempit & Panas, Aji Santoso Beri Kritikan Pedas
Sebelum bergabung dengan Bali United, dia merupakan pemain asal klub Kamboja, Svey Rieng, sejak tahun 2019.
Persita Tangerang tak mau ketinggalan memperkuat tim di putaran kedua Liga 1 musim ini. Mereka memboyong pemain asal Brasil, Taylon Correa, pada 2 Januari lalu.
Pemain berusia 26 tahun tersebut cukup berpengalaman dengan kompetisi sepak bola di Asia. Dia sebelumnya merupakan pemain asal klub Brasil, Internacional.
Curriculum Vitae Taylon Correa juga menunjukkan bahwa dia pernah berkompetisi di klub-klub asal Malta dan Bulgaria.
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024