Rauhanda Riyantama | Arif Budi Setyanto
Petret aksi gelandang Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan, saat bobol gawang Bali United. (Dok. Persebaya)

Bolatimes.com - Pemandangan miris terlihat di ruang ganti Persebaya Surabaya saat lawan Bali United pada laga pekan ke-18 Liga 1 2021, Rabu (5/1/2021). Nampak jelas skuat Bajul Ijo memakai ruang ganti yang sangat sempit dan hanya memakai kipas.

Penampakan ruang ganti pemain Persebaya itu diketahui dari unggahan di Twitter resmi milik klub. Dalam unggahan tersebut, tertulis bertulis keterangan yang seolah menyindir.

"Selamat datang di locker room kami. Ruang ganti boleh sederhana, tapi semangat Arek-arek Surabaya tetap membara!" cuit akun Persebaya.

Baca Juga:
Asnawi Mangkualam Bertahan di Klub Korea, Park Ji-sung Indonesia Disebut

Unggahan video tersebut kemudian menjadi sorotan para netizen. Bahkan sang pelatih Aji Santoso mengungkapkan bahwa ruangan pemain Persebaya tersebut kurang untuk level Liga 1.

"Ya jujur ini kurang lah untuk level Liga 1. Ruangannya sempit, panas, hanya ada kipas angin. Harusnya seperti ini bisa diantisipasi," ucap Aji Santoso dikutip dari situs resmi Persebaya pada Kamis (6/1/2022).

Baca Juga:
Asnawi Mangkualam Bertahan di Ansan Greeners, Pratama Arhan Beri Komentar

Aji Santoso menurutkan seharusnya Liga 1 tidak menurunkan standarnya. Apalagi harus memaksakan sebuah tempat yang belum siap menggelar pertandingan. Ia juga menyentil insiden yang menimpa tim Persikabo yang harus latihan dalam kondisi gelap.

"Saya dengar kemarin Persikabo juga mengalami lampu mati waktu official training. Harusnya kan itu tidak perlu terjadi. Kalau visi kita membangun sepak bola, harusnya yang begini juga diperhatikan," imbuhnya.

Sementara itu, Persebaya berhasil meraih kemenangan atas Bali United dengan skor menjanjikan 3-1. Tiga gol Bajol Ijo mampu dicetak Samsul Arif, Bruno, dan Marselino Ferdinan, sedangkan tim Serdadu Tridatu hanya mampu membalasnya lewat Eber Bessa.

Baca Juga:
Badai Covid, Arsenal vs Liverpool di Semifinal Piala Liga Inggris Ditunda

Kemenangan ini membuat Persebaya Surabaya sukses mempertahankan posisi di empat besar klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 33 poin. Sementara Bali United masih tertahan di urutan ke-5 dengan raihan 29 poin.

Load More