Bolatimes.com - Arema FC menang dramatis 2-1 atas Madura United dalam Derby Jawa Timur (Jatim) yang digelar Senin (1/11/2021) malam. Arema menang dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul ini berkat gol telat Rizky Dwi Febrianto di menit ke-90.
Penyerang Arema FC, Kushedya Yudo mencetak gol pembuka di partai ini pada menit ke-50. Akan tetapi hanya berselang semenit, bomber Madura United Rafael Silva mampu membawa timnya menyamankan skor.
Di saat laga kelihatannya akan berakhir imbang, gelandang tengah Rizky Dwi Febrianto mencetak gol pada menit pamungkas waktu normal, untuk mengamankan tiga poin vital bagi Arema FC.
Baca Juga:
Soal PSBS Biak vs Panpel Liga 2, Ini Respons Santai PT LIB
Dengan kemenangan ini, Arema FC mantap bercokol di peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dengan torehan 19 poin dari 10 pertandingan.
Sementara itu, kekalahan menyakitkan ini membuat Madura United tertahan di peringkat ke-12 tabel klasemen dengan koleksi 11 angka dari 10 laga.
Di Stadion Sultan Agung, pada menit ke-49, Arema membuka keunggulan mereka. Menyerang dari kiri melalui Carlos Fortes, striker Portugal itu kemudian memberikan umpan datar ke tengah kotak penalti yang disambut sepakan Yudo.
Baca Juga:
PSM Makassar Bantai Persita, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Bola masih bisa ditepis kiper Madura United, Muhammad Ridho, namun bola rebound bisa disambar lagi oleh Yudo dengan tandukannya.
Madura United langsung terlecut untuk membalas gol tersebut. Dan dalam tempo tak sampai dua menit, mereka bisa menyamakan skor.
David Laly menyerbu dari sisi kiri tanpa kawalan berarti dan melepas umpan silang ke tiang jauh. Bola disambut tandukan Rafael Silva. 1-1.
Baca Juga:
Buka-bukaan, Lionel Messi: Saya Tak Pernah Diminta Main Gratis di Barcelona
Kedua tim setelah itu saling jual beli serangan. Ketika laga sepertinya akan berakhir seri, Arema akhirnya bisa menyarangkan gol kemenangan mereka pada menit ke-90.
Gawang Madura United dijebol oleh tendangan bebas Rizky Dwi. Bola sepakannya bersarang ke pojok kanan atas tanpa bisa dihalau Ridho.
Berikut klasemen terbaru Liga 1 2021/2022:
Baca Juga:
Respons Panpel Liga 2 di Balikpapan usai Disebut Telantarkan PSBS Biak
(Suara.com)
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024