Bolatimes.com - Persita Tangerang sukses mengalahkan Tira Persikabo pada pertandingan pekan kedelapan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (22/10/2021). Pada laga tersebut Persita menang dengan skor 2-1.
Hasil ini membuat Persita mengantongi kemenangan pertamanya setelah pada empat laga sebelumnya gagal mendapatkan tiga poin.
Sementara bagi Tira Persikabo ini kegagalan mereka mendapatkan poin setelah tampil tidak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir.
Baca Juga:
Profil Tim Bodo/Glimt, Klub Peminat Egy Maulana yang Hancurkan AS Roma 6-1
Sebenarnya, Tira Persikabo menekan Persita sepanjang jalannya pertandingan. Namun, kelengahan membuat Laskar Padjajaran --julukan Tira Persikabo-- harus kebobolan dua kali.
Harrison Cardoso berhasil mencetak brace di laga ini. Gol pertamanya dicetak pada menit 21 setelah memanfaatkan kesalahan bek Tira Persikabo, sehingga ia tidak lagi terkawal yang memudahkan memasukan bola ke dalam gawang.
Harrison Cardoso kembali mencetak gol menit ke-32 setelah menerima umpan manis Irsyad Maulana. Tendangan mendatarnya tidak mampu dimentahkan Syahrul Trisnda.
Baca Juga:
Link Live Streaming Denmark Open: 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal
Skor 2-0 untuk Persita bertahan hingga turun minum.
Tertinggal 0-2, Tira Persikabo semakin bermain terbuka. Hingga pada akhirnya pada menit 81 Ciro Alves bisa memperkecil ketertinggalan melalui tendangan bebas.
Tira Persikabo terus berusaha untuk menyamakan kedudukan dari tekanan yang dilakukan. Sayang, hingga peluit tanda berakhirnya dibunyikan skor 2-1 untuk Persita tidak berubah.
Baca Juga:
Profil Ivan Carlos, Striker Asing Tak Takut Kritik Kualitas Wasit Indonesia
Susunan pemain
Persita Tangerang (4-2-2): Dhika Bayangkara; Muhammad Toha, Syaeful Anwar (Herwin Tri Saputra 78'), Moh Edo Febriansyah, Adam Mitter; Harrison Cardoso (Ade Jantra 69'), Sin Yeong-bae, Andre Agustiar Prakoso (Ahmad Hardianto 78'), Taufiq Febriyanto; Irsyad Maulana (Kevin Gomes 85'), Alex Goncalves.
Pelatih: Widodo C Putro.
Baca Juga:
5 Alasan Manchester United Segera Harus Pecat Ole Gunnar Solskjaer
Tira Persikabo (4-2-3-1): Syahrul Trisna; Roni Beroperay (Julyano Pratama 90+1), Shumeiko Veniamin, Andy Setyo, Gilang Ginarsa; Manahati Lestusen (Guntur Triaji 84'), Roni Sugeng (Andre Oktaviansyah 46'); Firza Andika (Hendra Bayauw 46'), Sergey Pushnyakov, Ciro Alves; Dimas Drajad (Danin Talovic 46').
Pelatih: Igor Kriushenko.
Berikut klasemen terbaru Liga 1 2021/2022:
(Suara.com)
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib
-
Jeda Komperisi Liga 1 Tak Membuat Pemain Persib Stefano Beltrame Tenang
-
Pemain Persib Bandung Ryan Kurnia Nikmati Jeda Kompetisi untuk Pemulihan
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Soal Kompetisi Liga 1 Ditunda, CEO Bali United dan Pelatih Berbeda Pandangan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024