Husna Rahmayunita
Suasana laga Liga 1 2021-2022 PSM Makassar kontra Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (5/9/2021) malam WIB. [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]

Bolatimes.com - Berikut jadwal pertandingan Liga 1 2021 pekan kedua yang dirilid oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB). Jadwal pertandingan pekan kedua Liga 1 2021 beserta venuenya.

Padal pekan ini sejumlah tim akan bertanding. Ada beberapa big match yang bisa dinikmati pecinta sepakbola Tanah Air akhir pekan ini.

Menurut jadwal, Persija Jakarta akan main di Indomilk Arena, Tangerang, sementara Persib Bandung, di Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Baca Juga:
Daftar Pemain Barcelona yang Rela Kena Potong Gaji

Adapun Persija akan melawan PSIS Semarang, Minggu (12/9/2021). Sementara Persib menjamu Persita Tangerang sehari sebelumnya.

Adapun pertandingan big match ada laga Arema FC kontra Bhayangkara FC. Kemudian ada pemuncak klasemen sementara dijamu tim promosi, Persik Kediri.

Sementara juara bertahan Bali United akan berhadapan dengan Barito Putera. Lalu, duel tak kalah menarik lainnya yakni Madura United vs PSM Makassar.

Baca Juga:
5 Pemain Top yang CLBK dengan Manchester United, Terbaru Ronaldo

Seluruh pertandingan kedua bisa disaksikan secara langsung melalui layanan streaming vidio dan televisi swasta Indosiar serta O'channel.

Berikut jadwal Liga 1 2021/2022 pekan kedua.

Jumat, 10 September 2021

Baca Juga:
8 Pemain Top yang Pernah Berseragam Manchester United dan Barcelona

  • Persela Lamongan vs Persipura Jayapura
    Stadion Wibawa Mukti, Cikarang
    Kick-off 15.15 WIB
    Live streaming Vidio
  • Persik Kediri vs Borneo FC
    Stadion Pakansari, Bogor
    Kick-off 18.15 WIB
    Live streaming Vidio

Sabtu, 11 September 2021

  • Barito Putera vs Bali United
    Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang
    Kick-off 15.15 WIB
    Live Indosiar dan streaming Vidio
  • Persiraja Banda Aceh vs PSS Sleman
    Stadion Madya, Jakarta
    Kick-off 15.15
    Live O Channel dan live streaming Vidio
  • Persebaya Surabaya vs Persikabo 1973
    Stadion Wibawa Mukti, Cikarang
    Kick-off 18.15 WIB
    Live Indosiar dan live streaming Vidio
  • Persita Tangerang vs Persib Bandung
    Stadion Wibawa Mukti, Cikarang
    Kick-off 20.30 WIB
    Live Indosiar dan live streaming Vidio

Minggu, 12 September 2021

  • Madura United vs PSM Makassar
    Stadion Madya, Jakarta
    Kick-off 15.15 WIB
    Live Indosiar dan live streaming Vidio
  • Arema FC vs Bhayangkara FC
    Stadion Pakansari, Bogor
    Kick-off 18.15 WIB
    Live Indosiar dan live streaming Vidio
  • Persija Jakarta vs PSIS Semarang
    Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang
    Kick-off 20.30 WIB
    Live Indosiar dan live streaming Vidio

(Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)

Baca Juga:
Raffi Ahmad Bakal Bangun Sportainment, Ini Keistimewaannya

Load More