Irwan Febri Rialdi
Logo resmi Liga 1 2021/2022. [Twitter @pt_lib]

Bolatimes.com - Pertandingan PSS Sleman kontra Persija Jakarta berlangsung sengit. Digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (5/9/2021) malam, kedua tim harus puas berbagi poin usai bermain imbang 1-1.

Persija unggul cepat pada laga ini setelah pemain belakang, Yann Motta mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-17.

Akan tetapi, gol winger PSS, Irkham Mila pada menit ke-67 membatalkan kemenangan Persija di laga kali ini.

Baca Juga:
Main dengan 10 Pemain, Pelatih Arema FC Ungkap Kunci Tahan Imbang PSM

Dengan hasil ini, PSS dan Persija sama-sama mengoleksi satu poin di papan klasemen Liga 1. PSS ada di urutan ke-10, sementara Persija setingkat di bawahnya.

Di Pakansari, upaya Persija yang langsung tancap gas menyerang sejak kick-off,  membuahkan hasil pada menit ke-17.

Bek 21 tahun asal Brasil, Yann Motta mampu memanfaatkan bola muntah yang sempat terpental dari tepisan penjaga gawang PSS untuk menjadi gol.

Baca Juga:
Kerap Kalah Saing, Alexander-Arnold Akui Belum Istimewa di Timnas Inggris

Skor 1-0 untuk Persija bertahan sampai turun minum.

Selepas restart, PSS mulai bisa menyeimbangkan permainan Persija. Mereka bahkan beberapa kali mengancam gawang Persija kawalan kiper Andritany Ardhiyasa.

PSS akhirnya mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-66. Kali ini mereka yang mencetak gol dari skema bola muntah.

Baca Juga:
Pelatih Sevilla Ungkap Alasan Mengapa Chelsea Gagal Boyol Jules Kounde

Adalah Irkham Mila yang berdiri bebas menyambut bola muntah hasil tepisan Andritany di mulut gawang untuk menjadi gol.

Skor sama kuat 1-1 bertahan sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.  

Susunan Pemain:

Baca Juga:
Ngebet Gabung Real Madrid, Pemain Lyon Ini Pikirkan Tiap Hari

[Twitter resmi BRI Liga 1]

(Suara.com)

Load More