Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Bolatimes.com - Soal tanggal lanjutan Liga 1 2020, Rahmad Darmawan mengaku dapat bocoran. Menurut pelatih Madura United itu, bocoran tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Madura United sekaligus anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Haruna Soemitro.
Seperti apa yang disampaikan oleh PSSI dalam pengumumannya, tanggal kick off Liga 1 2020 menjadi dua opsi yaitu September dan Oktober.
Menurut mantan pelatih Tira-Persikabo itu untuk bulan September, Liga 1 2020 akan berlangsung pada tanggal 18. Sementara bulan Oktober di tanggal satu.
"Yang pertama, kemarin Pak Haruna memberikan kepada saya beberapa alternatif opsi untuk kompetisi lanjutan. Ada di jadwal itu 18 September, yang satunya 1 Oktober," kata Rahmad Darmawan.
Baca Juga
Oleh karena itu, pelatih yang akrab disapa RD itu mulai melakukan penghitungan untuk melakukan persiapan tim. Menurutnya, tim butuh lima sampai enam pekan agar kembali menyambut kompetisi.
"Dari situ kami menghitung yang pasti dengan kebutuhan-kebutuhan kondisi fisik, kebutuhan tes kesehatan, dan protokol kesehatan yang harus kami lakukan," jelas RD.
"Paling tidak kami butuh waktu lima hingga enam minggu sebelum kompetisi kembali dimulai. Kalau kompetisi mulainya 1 Oktober, maka bisa dilakukan setelah 17 Agustus, bisa tanggal 19 Agustus. Tapi, kalau mengejar yang enam minggu, maka maju sedikit," ia menambahkan.
Selain persiapan berlatih, mantan arsitek Timnas Indonesia itu mengaku pemain, pelatih, dan ofisial tim harus menjalani tes kesehatan. Ini sesuai dengan panduan protokol kesehatan yang dibuat oleh PSSI untuk menjalani kompetisi.
"Karena ada beberapa tahapan yang harus dilakukan sebelum memulai latihan. Maka, saya rancang waktu itu dengan asumsi terdapat pertimbangan medis yang harus dilakukan oleh tim kami," ujarnya.
"Akan ada beberapa item yang harus kami buat setelah saya baca-baca soal protokol latihan dan pertandingan," pungkasnya.
Meski begitu, PSSI belum mengumunkan secara resmi kapan tanggal pasti kick off Liga 1 2020. PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator sedang menyusun regulasi yang cocok untuk kompetisi di tengah pandemi COVID-19.
Terkini
- Link Live Streaming Tokyo Verdy vs Tochigi SC, Pratama Arhan Jadi Debut?
- Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-19 vs Thailand di Piala AFF, Catatan Buruk Membayangi
- Gelandang Thailand U-19 Santai soal Suporter Indonesia, Siap Tunjukkan Permainan Terbaik
- Bukan Shin Tae-yong, Pelatih Thailand Ungkap Tantangan Terbesar Lawan Timnas Indonesia U-19
- Jadwal Malaysia Masters 2022 Hari Ini: 14 Wakil Indonesia akan Berjuang ke Babak Kedua
- Buat Kejutan, Pelatih Timor Leste Pamer Kunci Kemenangan atas Singapura di Piala AFF U-19 2022
- Kalah Tipis dari Malaysia di Piala AFF U-19 2022, Pelatih Kamboja: Pertandingan Ini Sangat Buruk!
- Hasil Piala AFF U-19 2022: Malaysia Cuma Menang Tipis Lawan Kamboja, Skor Akhir 2-1
- Hasil Piala AFF U-19 2022: Giliran Timor Leste Buat Kejutan, Bikin Singapura Bernasib Ngenes
- Jadwal Piala AFF U-19 2022 Hari Ini: Ada 3 Pertandingan, Termasuk Timnas Indonesia U-19 vs Thailand
Berita Terkait
-
Reaksi Jordi Amat usai Shin Tae-yong Minta Proses Naturalisasi Tetap Dilanjutkan
-
Ketum PSSI Pastikan Kick-off Liga 1 2022/2023 Digelar pada 27 Juli
-
Shin Tae-yong Kirim Surat ke PSSI, Proses Naturalisasi Jordi Amat Dipastikan Lanjut
-
Tegas, Ini Respons Ketum PSSI soal Keluhan Vietnam di Piala AFF U-19 2022
-
Timnas Indonesia Hadapi Dua Negara Kuat di FIFA Matchday September, Peringkat 120 Besar Dunia
-
Piala Indonesia 2022 Resmi Bergulir Mulai Agustus
-
Arema FC Antusias Sambut Rencana Bergulirnya Piala Indonesia 2022/2023
-
Sejarah Piala Indonesia, Turnamen yang Lama Vakum Kini Resmi Digulirkan Lagi
-
Jordi Amat Gabung JDT Tuai Polemik, Begini Tanggapan Dirtek PSSI
-
Jadi Tuan Rumah Piala Asia, Inilah 5 Negara Kuat yang Tak Akan Jadi Lawan Indonesia di Fase Grup