Bolatimes.com - PSSI akan segera menggelar rapat dengan Komite Eksekutif (Exco) untuk membahas nasib Liga 1 2020. Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menjelaskan bahwa pihaknya mengusahakan rapat digelar malam ini atau paling lambat besok, Rabu (3/6/20200).
Pertemuan virtual antara PSSI dengan perwakilan tim-tim Liga 1 dilaksanakan hari ini, Selasa (2/6/2020). Setelah itu, baru PSSI akan menggelar rapat Exco untuk menentukan nasib kompetisi.
"Kami usahakan rapat Exco akan digelar malam ini. Jika tidak, paling lambat Rabu besok," kata Yunus Nusi, Selasa (2/6/2020).
Baca Juga:
La Liga Spanyol Lanjut Lagi, Ini Tanggal Main Barcelona dan Real Madrid
Pertemuan ini sendiri digelar atas permintaan langsung dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Mantan Kapolda Metro Jaya itu tidak ingin adanya perasaan kecewa setelah keputusan dibuat.
Ada tiga opsi yang bakal dibahas oleh PSSI dari rapat ini. PSSI pun ingin melihat respons klub-klub dari tiga opsi tersebut.
Yang pertama, musim 2020 tetap dilanjutkan. Kedua, kompetisi disetop total dan diganti dengan turnamen. Terakhir, Liga 1 dan 2 2020 dibatalkan, dengan selanjutnya akan langsung masuk ke musim baru pada 2021.
Baca Juga:
Mantan Pacar Diego Michiels, Nikita Willy Mau Punya Anak tapi Ogah Nikah
"Ketiga opsi tersebut membutuhkan tanggapan dari klub-klub," tukas Yunus Nusi.
Selain dengan perwakilan klub-klub Liga 1, PSSI sendiri sebelumnya juga sudah rapat virtual dengan Asosiasi Pesepakbola Profesional (APPI) serta Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI), yang juga membahas nasib kelanjutan Liga 1 2020.
Liga 1 2020 sendiri telah ditangguhkan sejak Maret lalu imbas pandemi COVID-19 di Tanah Air.
Baca Juga:
Akibat Ramos Cederai Salah, Pemain Liverpool Ini Tolak Pinangan Real Madrid
Penulis: Adie Prasetyo
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024