Bolatimes.com - Keputusan Ratu Tisha Destria untuk mundur dari Sekjen PSSI masih membuat banyak publik penasaran. Sebab, tidak diketahui alasan jelas yang melatar belakangi keputusan itu.
Sementara PSSI, melalui Ketua Umum Mochamad Iriawan hanya menghormati putusan Tisha untuk mundur. Ia juga tidak memberitahukan alasannya.
Namun, ada spekulasi bahwa wanita kelahiran Jakarta itu mundur setelah adanya teguran dari anggota Komisi X DPRI Djohar Arifin, saat Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) secara virtual beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
Andritany Ardhiyasa Lelang Jersey Timnas Indonesia, Yuk Ikutan!
Djohar yang juga merupakan mantan Ketua Umum PSSI itu mengkritik kerja dari Ratu Tisha. Tisha dianggapnya rutin mengambil keputusan strategis melangkahi perannya sebagai sekjen.
Salah satu contohnya adalah menunda pertandingan final leg kedua Piala Indonesia antara PSM Makassar vs Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta, Makassar beberapa waktu lalu. Tisha memutuskan menunda laga karena ada insiden pelemparan batu yang dialami skuat Persija.
Berikutnya yaitu Tisha dianggap mencampakkan dirinya saat akan menyaksikan laga timnas Indonesia U-22 yang berlaga di SEA Games 2019 Filipina.
Baca Juga:
Kiper Borneo FC Resmi Nikahi Pemain Timnas Bola Voli Putri Indonesia
Kritik Djohar pun sampai membuat Iriawan meminta maaf. Bahkan, Iriawan mengakui bahwa Tisha suka overlapping.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Yunus Nusi tidak mengetahui secara pasti alasan Tisha mundur. Namun, Yunus menyebut bisa saja ada kaitannya dengan permasalahan Djohar.
"Saya tak tahu persis tentang mundurnya itu, karena tidak disampaikan ke kami juga alasannya. Hubungi langsung ke Tisha, bisa saja ada hubungannya, tapi tidak disampaikan secara tersurat kepada kami alasan pengunduran diri," kata Yunus.
Baca Juga:
Gegara Gelar Pesta Seks, Kyle Walker Bisa Dipecat dari Timnas Selamanya
Lebih lanjut, Yunus mengaku tidak menegur Tisha usai insiden Djohar Arifin. Bahkan,Exco PSSI juga tidak membahas permasalahan ini secara formal.
"Tidak ada (teguran). Kebetulan lagi Stay at Home. PSSI juga lagi tidak begitu aktif sekali, hanya komunikasi WhatsApp saja. Setelah statement yang disampaikan Komisi X DPR dalam hal ini mantan Ketum PSSI, tidak kami bahas secara resmi, menegur pun tidak," pungkasnya.
Penulis: Adie Parsetyo
Baca Juga:
Tunda Rilis Jersey Timnas Indonesia, Mills Sumbang APD untuk Perangi Corona
Berita Terkait
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024