Bolatimes.com - COO Bhayangkara FC, Sumardji menyebutkan bahwa subsidi untuk tim-tim Liga 1 2020 mengalami kenaikan. Hanya saja, jumlah kenaikan tersebut hanya sedikit dibanding musim sebelumnya.
Sebagai informasi, di Liga 1 2019 setiap tim mendapat subsidi sebesar Rp 7,5 miliar. Dari jumlah tersebut, Rp 2,5 miliar diperuntukkan untuk pembinaan pemain muda.
Klub-klub Liga 1 sempat mendapat angin segar ketika Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memberi janji akan ada subsidi sebesar Rp 15 miliar untuk kompetisi musim ini. Hal tersebut disampaikan oleh Iriawan ketika berkampanye menuju kursi PSSI 1.
Baca Juga:
Eks Bek Termahal Dunia Ini Disarankan ke Psikolog, Ada Apa?
Namun update terkini, subsidi Rp 15 miliar tersebut rupanya masih belum bisa terealisasi. Ini seperti disampaikan oleh Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Cucu Soemantri lantaran pihaknya mengalami defisit pendapatan musim lalu.
Cucu mengatakan tetap ada kenaikan subsidi, namun jumlahnya tidak sebesar dengan wacana awal. Terkait hal ini, Sumardji bisa maklum.
Sumardji paham betul apa yang terjadi dengan PT LIB dan PSSI, dan ia tetap bersyukur ada kenaikan subsidi dari musim sebelumnya, meski jumlahnya sedikit.
Baca Juga:
Luka Jovic Kesal Sendiri dengan Performanya Musim Ini, Ada Apa?
"Untuk musim ini, memang ada kenaikan (subsidi). Tapi, ya memang kecil sekali," kata Sumardji.
"Sebenarnya kami merasa ibaratnya dapat angin segar dengan penambahan subsidi seperti apa yang sudah disampaikan (Rp 15 miliar). Tapi, kami harus realistis dengan kondisi keuangan PSSI dan PT LIB," jelasnya.
Lebih lanjut, Sumardji berharap subsidi sebesar Rp 15 miliar segera terlaksana di musim-musim yang akan datang. Sebab, hal tersebut sudah menjadi keinginan seluruh klub Liga 1, bahkan Liga 2.
Baca Juga:
Drama Kepa Arrizabalaga, dari Diputus hingga Bikin Performanya Anjlok
"Tentu kami berharap kami bisa dapat tambahan yang lebih, seperti yang memang jadi keinginan dan dambaan kemauan teman-teman klub," pungkasnya.
Penulis: Adie Prasetyo
Berita Terkait
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
-
Tengah Dalam Tren Positif, Beckham Ingin Persib Jaga Ritme Kemenangan
-
Bertemu Erick Thohir, Shin Tae-yong Yakin Bisa Sikat Bersih Vietnam di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024