Galih Priatmojo
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic (tengah) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Perseru pada laga lanjutan Liga 1, di Stadion Patriot Candrabhaga di Bekasi, Jawa Barat, Senin (8/10). Pada pertandingan tersebut tuan rumah Persija Jakarta unggul atas Perseru dengan skor akhir 2-1. (ANTARA FOTO/Risky Andrianto)

Bolatimes.com - Persija Jakarta memetik hasil positif saat menghadapi Borneo FC. Ini klasemen sementara di pekan ke-27.

Pada laga di stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Senin (11/11/2019), Persija memetik kemenangan 4-2 atas Borneo FC. Marko Simic menjadi bintang kemenangan Persija setelah memborong semua gol Persija.

Hasil itu juga membuat Simic jadi topskor sementara Liga 1 2019 dengan 21 gol. Sementara Persija menjauhi zona degradasi klasemen Liga 1 2019 yaitu berada di posisi 12 dengan 31 poin dari 26 laga.

Sementara bagi Borneo FC, mereka masih tertahan di posisi keempat klasemen Liga 1 dengan 41 poin. Mereka sudah puasa kemenangan dalam 4 pertandingan dengan rincian dua kekalahan dan dua hasil imbang.

Baca Juga:
Ketum PSSI Tegaskan McMenemy Tetap Dampingi Timnas Indonesia ke Malaysia

Pada pertandingan lainnya, Persipura Jayapura dan Bali United harus puas berbagi poin. Itu menyusul hasil imbang 2-2 pada laga tunda pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur

Meraih satu poin membuat tim berjuluk Laskar Serdadu Tridatu masih kokoh di puncak klasemen Liga 1 2019 dengan 57 poin. Sementara Persipura menempel di posisi kedua dengan 44 poin.

Hasil Liga 1 2019, Senin (11/11/2019) WIB:

Baca Juga:
Jelang Lawan Arema FC, Kapten Persib Bandung: Laga yang Sulit Bagi Kami

Persija Jakarta 4-2 Borneo FC
Persipura Jayapura 2-2 Bali United

Klasemen Liga 1 2019 :

Klasemen Liga 1 2019 pekan ke-27 Twitter @Liga1Match

Baca Juga:
Petinju Veteran Amerika Ini Gertak Mampu Pukul KO Pacquiao di Ronde Keenam

Load More